Korea Open 2018 - Ganda Putra Jepang Merasa Tampil di Depan Rumah Sendiri

By Any Hidayati - Minggu, 30 September 2018 | 11:07 WIB
Ganda putra Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (BWF BADMINTON)

Meski berlangsung di Korea Selatan, Korea Open 2018 tampaknya berada di bawah kendali para pebulu tangkis Jepang.

Hal tersebut tampak dari jumlah jumlah negara partisipan pada babak final Korea Open 2018 yang berlangsung hari Minggu (30/9/2018) di SK Handball Stadium, Seoul, Korea Selatan.

Sebanyak 5 dari 10 finalis berasal dari Jepang dan sisanya dibagi rata untuk lima negara minus tuan rumah Korea Selatan.

Jepang bahkan menciptakan dua perang saudara pada sektor ganda putra dan ganda putri Korea Open 2018.

Pada sektor ganda putra ada Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang berjumpa Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Sementara Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dan kompatriotnya, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, akan berduel untuk menentukan juara ganda putri.

Hoki/Kobayashi mengaku tidak percaya jika dirinya bisa melaju hingga babak final dan akan melakoni perang saudara.

"Rasanya seperti kami mendapat keberuntungan," ujar Kobayashi seperti dikutip BolaSport.com dari Badzine.

Datang sebagai pasangan yang tidak diunggulkan, Hoki/Kobayashi sukses melaju ke final usai menaklukkan ganda putra tuan rumah Choi Solgyu/Seo Seung-jae dengan skor 21-11, 21-14.