Chinese Taipei Open 2018 - Tania/Vania Menang, Indonesia Punya 4 Wakil Ganda Putri pada Babak Kedua

By Diya Farida Purnawangsuni - Rabu, 3 Oktober 2018 | 21:05 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Tania Oktaviani Kusumah/Apriani Rahayu, saat menjalani pertandingan melawan Spanyol pada Kejuaraan Dunia Junior di Bilbao Arena, Bilbao, Spanyol, Kamis (3/11/2016). (BADMINTON INDONESIA)

Kemenangan pasangan Tania Oktaviani Kusumah/Vania Arianti Sukoco pada babak kesatu memastikan Indonesia punya empat wakil ganda putri pada babak kedua turnamen Chinese Taipei Open 2018.

Duet Tania Oktaviani Kusumah/Vania Arianti Sukoco melangkah ke babak kedua setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Lin Ying Chun/Pai Yu Po.

Dalam laga yang berlangsung di Taipei Arena, Taipei City, Taiwan, Rabu (3/10/2018) tersebut, Tania/Vania menang dengan skor 21-19, 23-21.

Dilansir BolaSport.com dari Tournament Software, laga antara Tania/Vania dan Lin/Pai berjalan sengit baik pada gim kesatu maupun kedua.

Berkali-kali, kedua pasangan bergantian mendulang poin.

Namun, Tania/Vania selalu mampu menemukan jawaban atas tantangan Lin/Pai.

(Baca juga: Chinese Taipei Open 2018 - Ihsan Tersingkir, Indonesia Sisakan 2 Wakil Tunggal Putra)

Pada gim kesatu, Tania/Vania mengunci kemenangan setelah memetik dua poin beruntun dalam kedudukan 19-19, sementara pada gim kedua, Tania/Vania memastikan diri keluar sebagai pemenang setelah menjalani setting point.

Tania/Vania merupakan wakil ganda putri terakhir yang melakoni laga babak kesatu Chinese Taipei Open 2018.