Pulau Majorca Spanyol Banjir Bandang, Rafael Nadal Rela Berlumur Lumpur demi Hal Mulia

By Katarina Erlita Candrasari - Kamis, 11 Oktober 2018 | 17:43 WIB
Rafael Nadal jadi relawan banjir bandang di pulau Majorca, Spanyol (dailymail.co.uk)

Petenis tunggal putra nomor satu dunia saat ini, Rafael Nadal, menunjukkan jiwa sosialnya dengan menjadi relawan di daerah terdampak banjir bandang di Pulau Majorca, Spanyol.

Setidaknya ada enam orang yang tewas dan sembilan orang dikabarkan hilang akibat musibah banjir bandang yang terjadi pada, Selasa (9/10/2018).

Gelombang besar air berlumpur menyelimuti Kota Sant Llorenc setelah hujan lebat mengguyur dan membuat sebuah sungai meluap.

Rafael Nadal pun mengundang para korban untuk berlindung di akademi tenis Manacor miliknya.

Tanpa ragu Nadal turun langsung sebagai relawan untuk membersihkan lumpur sisa-sisa keganasan banjir bandang itu.

Meski tubuhnya berlumur lumpur, petenis kidal itu tetap mengerahkan tenaganya untuk membersihkan lumpur yang telah memporak-porandakan kampung halamannya itu.

(Baca Juga: Terdepak dari Starting XI Timnas, Begini Curahan Hati Rezaldi Hehanussa)

"Hari yang menyedihkan di Majorca. Belasungkawa saya untuk para keluarga yang ditinggalkan dan orang-orang yang terluka karena banjir bandang di San Llorenc," tulis Rafael Nadal melalui media sosial Twitter.

"Seperti yang telah kami lakukan kemarin, kami menawarkan fasilitas @rnadalacademy untuk semua orang yang membutuhkan akomodasi," kata Nadal menambahkan.

Sementara itu, pada saat ini rangkaian tur tenis putra dunia (ATP) tengah menggelar kompetisi di kawasan Asia.

Sebagai informasi BolaSporter, beberapa petenis top dunia sepanjang pekan ini tercatat tampil pada Shanghai Masters 2018 yang berlangsung di China pada 7-14 Oktober 2018.

Rafael Nadal yang memutuskan mundur pada semifinal US Open 2018 sendiri baru dijadwalkan kembali bertanding pada Paris Masters 2018 akhir bulan nanti.

Paris Masters 2018 juga akan dijadikan langkah persiapan Nadal sebelum mengikuti turnamen pamungkas, ATP Finals 2018, yang dilangsungkan di London, Inggris, pada 11-18 November 2018.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Apakah di era sepak bola modern, loyalitas masih sangat dijunjung tinggi dan dihargai oleh klub profesional?

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on