Bertemu Jonatan Christie, Kento Momota Mengaku Lelah Lawan Juara Asian Games 2018

By Bayu Nur Cahyo - Kamis, 15 November 2018 | 23:06 WIB
Tunggal putra Jepang, Kento Momota, di podium Japan Open 2018 usai menang 21-14, 21-11 atas Khosit Phetpradab (Thailand) pada Minggu (16/9/2018) di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang. ( youtube.com )

Kento Momota memberikan komentarnya ketika tahu akan berhadapan dengan Jonatan Christie di perempat final Hong Kong Open 2018 nanti.

Sama seperti Jonatan Christie, Kento Momota berhasil lolos ke babak perempat final Hong Kong Open 2018 setelah memenangi perang saudara.

Kento Momota berhasil menang dari wakil Jepang lainnya, Kanta Tsuneyama, dengan skor 17-21, 21-17, 21-16.

Mengenai pertandingannya melawan Jonatan besok, Momota memprediksi laga di Hong Kong Coliseum tidak akan berjalan mudah.

Hal tersebut dia yakini lantaran Momota akan melawan Jojo yang menyandan juara Asian Games 2018.

"Pertandingan besok tentunya tidak akan mudah untuk saya," kata Momota yang dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

"Karena saya akan berhadapan dengan peraih medali emas Asian Games 2018," ujar Kento Momota menambahkan.

Terlebih, saat ini Momota mengaku sedang dalam kondisi tidak fit 100 persen karena banyaknya pertandingan yang sudah dia jalani sebelum Hong Kong Open 2018.

"Banyaknya turnamen belakangan membuat saya merasa cukup kelelahan," tutur Momota.