Hong Kong Open 2018 - Jonatan Akui Kehabisan Tenaga Hadapi Momota

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 16 November 2018 | 16:06 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, saat menjalani pertandingan melawan Kento Momota (Jepang) pada babak perempat final Hong Kong Open 2018 di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Jumat (16/11/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Pebulu tangkis tunggal putra nasional Indonesia, Jonatan Christie, mengaku kehabisan tenaga saat menghadapi Kento Momota (Jepang) pada babak perempat final turnamen Hong Kong Open 2018.

Gara-gara hal itu, Jonatan Christie pun menelan kekalahan dengan skor 24-22, 9-21, 9-21 dari Kento Momota di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Jumat (16/11/2018).

Stamina Jonatan memang cukup terkuras saat memainkan gim kesatu.

Alih-alih menyudahi perlawanan Momota saat sudah meraih game point dalam kedudukan 20-15, Jonatan malah tidak mampu segera menyelesaikan pertandingan gim tersebut.

Alhasil, Momota bisa mengejar perolehan poin Jonatan hingga imbang 20-20.

Gim kesatu pun harus dilalui dengan setting point sebelum Jonatan akhirnya mengunci kemenangan.

"Di gim pertama, sebenarnya sudah cukup enak mainnya. Memang disayangkan saat poin 20-15, harusnya bisa game (menang) dan hemat tenaga," tutur Jonatan yang dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

Memasuki gim kedua, Jonatan yang sudah mulai kehabisan tenaga, tak dapat berbuat banyak dalam menghadapi Momota.

Sebaliknya, kubu lawan justru makin siap dan percaya diri dengan permainannya sendiri.

Setelah memenangi gim kedua dan memaksa terjadinya rubber game, pemain nomor satu dunia itu pun membuktikan kelasnya dengan memenangi gim ketiga.

Baca juga:

"Pada gim kedua, Momota banyak mengarahkan pengembalian yang menyulitkan saya. Akurasi penempatan shuttlecock-nya juga bagus. Ini membuat tenaga saya cukup terkuras," kata Jonatan.

"Hal yang sama terjadi pada gim ketiga. Dia lebih fokus dan akurasi shuttlecock-nya tepat hingga ke sudut lapangan," ucap atlet yang akrab disapa Jojo itu.

Sejauh ini, Indonesia sudah kehilangan dua wakil pada babak perempat final Hong Kong Open 2018.

Selain Jonatan Christie, pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti juga angkat kaki.

Duet Praveen/Melati gagal mengatasi permainan unggulan kedua dari China, Wang Yilyu/Huang Dongping yang mengalahkan mereka dengan skor 14-21, 21-14, 14-21.