Transfer Liga 1 - Persebaya Surabaya Selangkah Lagi Dapatkan Kapten Timnas Indonesia

By Adif Setiyoko - Jumat, 4 Januari 2019 | 15:31 WIB
Bek timnas Indonesia, Rezaldi Hehanusa (28) dan Hansamu Yama Pranata (tengah), berduel dengan pemain Islandia pada laga uji coba internasional di Stadion Utama GBK, Jakarta Selatan, Minggu (14/1/2018) malam. ( FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

Persebaya Surabaya dikabarkan semakin dekat dengan salah satu pemain buruannya. Kali ini, bek Barito Putera sekaligus kapten timnas Indonesia, Hansamu Yama Pranata, disebut-sebut selangkah lagi mendarat di klub yang bermarkas di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) ini.

Sejauh ini, komunikasi yang terjalin antara manajemen Persebaya Surabaya dengan Hansamu Yama menunjukkan sinyal positif.

Belakangan diketahui, Hansamu Yama memang selalu dikait-kaitkan dengan Persebaya Surabaya.

(Baca Juga: Daftar Pemain yang Berpeluang Gabung Persib Bandung pada Bursa Transfer Liga 1 2019)

Terlebih, Bonek memiliki hasrat tinggi untuk menyaksikan pemain alumnus tim internal Persebaya ini memperkuat Bajul Ijo.

Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, pun ikut membenarkan adanya komunikasi antara kedua belah pihak.

Baca Juga:

Djanur, sapaan akrab Djadjang Nurdjaman, menyebut bahwa komunikasi yang dilakukan manajemen dan Hansamu sudah semakin intens.

Bahkan, diakui Djanur, negosiasi kedua pihak hampir mencapai kata sepakat.

"Saya mendapat kabar dari manajemen, dalam hal ini manajer, dari hasil komunikasi kelihatannya (Hansamu Yama) hampir pasti (bergabung)," kata Djanur.

Apabila Bajul Ijo berhasil mendaratkan Hansamu, menurut Djanur, tentu lini belakang timnya akan semakin solid.


Bek timnas Indonesia, Hansamu Yama Pranata terjatuh setelah berduel dengan pemain Islandia, Ottar Magnus Karlsson, pada laga uji coba internasional di Stadion Utama GBK, Jakarta Selatan, Minggu (14/1/2018) malam. ( FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

(Baca Juga: 3 Catatan Kegagalan Transfer Persebaya Surabaya Wujudkan Keinginan Djadjang Nurdjaman)

Bahkan, pelatih berusia 54 tahun ini pun berencana menyetop perburuan pemain di posisi stopper.

"Walaupun ada pergantian, saya cukup optimistis karena ada Otavio Dutra, ada Hansamu, ada Rian, ada Andri Muladi," ujar dia.

"Posisi bek tengah saya pikir cukup dihuni empat pemain sehingga tidak perlu mendatangkan pemain lagi, sudah cukup," tuturnya lagi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Seto Nurdiantoro baru saja dipertahankan PSS Sleman untuk mengarungi musim kompetisi di Liga 1 2019. Namun, saat pelatih-pelatih lain sibuk dalam mempersiapkan skuatnya, Seto Nurdiantoro malah bakal pergi meninggalkan PSS Sleman. Seto Nurdiantoro bakal disibukkan dengan hal-hal lain selama 10 hari. Pada 18-28 Januari 2019, Seto Nurdiantoro dijadwalkan melakoni kursus kepelatihan untuk mendapatkan lisensi AFC Pro. Meski bakal meninggalkan tim Elang Jawa dalam serangkaian persiapan, ia tetap bakal bertanggung jawab dengan klub kebanggaan warga Sleman ini. Seto menegaskan bahwa pihaknya akan tetap menyiapkan diri serta melakukan pengawasan pada pembentukan tim meski tak secara langsung dapat mendampingi tim. #seto #nurdiantoro #psssleman #pss #sleman #afcpro #afcprolicense

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on