Dallen Doke, dari Spanyol untuk Timnas U-22 Indonesia

By Nungki Nugroho - Sabtu, 5 Januari 2019 | 21:15 WIB
Pemain muda asal Indonesia, Dallen Ramadhan Rovani Doke, resmi bergabung dengan salah satu klub asal Spanyol, Castellon. (Dok, GOAL.com )

Bek sayap Bali United, Dallen Doke Ramadhan, rela menyudahi masa liburan di Spanyol setelah mendapatkan panggilan untuk mengikuti training camp bersama timnas U-22 Indonesia mulai 7 Januari 2019.

Dallen Doke Ramadhan masuk ke dalam 38 daftar pemain yang dipanggil untuk mengikuti training camp timnas U-22 Indonesia di Jakarta pada 7 Januari 2019.

Pemain bertahan Bali United yang tengah menikmati masa liburan di Spanyil langsung bersiap pulang ke Indonesia.

"Ya, harusnya saya pulang ke Indonesia pada 6 Januari 2019, tetapi karena ada panggilan negara, maka saya majukan sehari lebih cepat," ucap Dallen dikutip dari laman resmi Bali United.

(Baca Juga: Sekjen PSSI: Piala AFF 2019 Hanya Sebagai Uji Coba Pelatih Timnas U-22 Indonesia)

 

"Saya rasa tidak masalah karena dipanggil timnas U-22 Indonesia juga menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi saya. Kesempatan ini harus saya maksimalkan sebaik mungkin," ucap Dallen menambahkan.

Pemain berusia 21 tahun itu berhasrat untuk mendapatkan tempat di skuat utama timnas U-22 Indonesia.

"Target saya adalah bagaimana bisa terus berada dalam bagian timnas U-22 Indonesia. Mengenai persaingan dengan pemain lainnya, saya akan berusaha menampilkan permainan terbaik yang saya bisa. Itu jadi bentuk motivasi saya ketika pulang ke Indonesia dari Spanyol," kata Dallen lagi.

(Baca Juga: Timnas U-22 Indonesia Panggil 38 Nama, Indra Sjafri Gagal Persatukan Dua Anak Emas)


Dallen Doke Tandatangani Kontrak Dua Tahun Bersama Bali United.(twitter.com/BaliUtd)