Persija Cuma Menang 1-0 via Gol Penalti saat Injury Time pada Laga Amal

By Muhammad Robbani - Minggu, 13 Januari 2019 | 19:31 WIB
Persija Jakarta merayakan gol semata wayang ke gawang Pra-Pon Lampung pada laga amal di Stadion Way Halim, Lampung, Minggu (13/1/2019). (twitter.com/Persija_Jkt)

Persija Jakarta menang tetapi cuma bisa mencetak satu gol dalam laga amal melawan Lampung All Star dan tim Pra-PON Lampung di Stadion Way Halim, Lampung, Minggu (13/1/2019).

Persija lebih dulu menghadapi Lampung All Star pada babak pertama laga amal tersebut.

Skuat Macan Kemayoran pun menurunkan skuat terbaiknya yang dibawa pada lawatan kali ini.

(Baca juga: Ada Sama 'Rasa' dari Pelatih Baru Persija, Persib, Arema FC, Borneo FC, dan Madura United untuk 2019)

Pos penjaga gawang diisi oleh langganan timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa yang dibentengi oleh empat pemain belakang.

Kuartet bek itu adalah Ismed Sofyan, Ryuji Utomo, Maman Abdurrahman, dan Dany Saputra.

(Baca juga: Barcelona Diklaim Tertarik Striker Klub Degradasi Liga Super China)

Sedangkan lini depan diisi oleh Bambang Pamungkas.

Pemain dengan sapaan Bepe ini dibantu oleh Novri Setiawan, Heri Susanto, Ramdani Lestaluhu, dan Bruno Matos.

Tak ada gol pada babak pertama yang berhasil dicetak oleh Persija maupun Lampung All Star.

Pada babak kedua, giliran tim Pra-PON Lampung yang gantian menjajal skuat Macan Kemayoran.

(Baca juga: Penerus Rohit Chand di Persija Adalah Gelandang yang Hanya Main 8 Kali pada 2018)

Juara Liga 1 musim 2018 itu pun mengganti susunan pemainnya dengan memainkan pemain-pelapis.

Mereka adalah kiper cadangan Shahar Ginanjar, Vava Mario Yagalo, serta Yan Pieter Nasadit dimainkan oleh Asisten pelatih, Mustaqim.

(Baca juga: Liga Champions Asia 2019 - Persija Dikejar Deadline, 21 Januari Harus Daftarkan Skuatnya)

Hanya Riko Simanjuntak, pemain utama Persija yang turun pada babak kedua.

Selepas jeda ini, turun pula pemain seleksi seperti Indra Setiawan atau Akbar Zakaria.

(Baca juga: Ada Modus Baru, Federasi Sepak Bola Malaysia Hati-hati soal Menaturalisasi Pemain Asing)

Dengan skuat itu, Persija masih kesulitan untuk mencetak gol sebelum akhirnya wasit menunjuk titip putih.

Hadiah penalti diberikan setelah Indra Setiawan dijatuhkan di kotak terlarang pada injury time babak kedua.

Indra Setiawan sendiri yang mengambil eksekusi penalti dan sukses menjalankan tugasnya dengan baik.

(Baca juga: Sempat Ditolak Persib, Striker Ini Sukses Rebut Trofi Pertama Musim 2019)

Persija pun memimpin 1-0 dan skor bertahan hingga pertandingan usai.

Meski hanya bertajuk uji coba dan untuk laga amal, hasil ini menjadi sinyal buruk buat Ismed Sofyan Cs yang akan tampil pada babak pendahuluan Liga Champions Asia (LCA) 2019.

(Baca juga: Genap 52 Tahun Bulan Depan, Kazu Miura Perpanjang Kontrak dan Tetap Berkarier di Sepak Bola Pro)

Mereka akan bersua tuan rumah Home United.

Persija akan dijamu klub Singapore Premier League ini di Stadion Jalan Besar, Singapura pada 5 Februari 2019.

(Baca juga: Kebijakan Aneh Liga Indonesia Juga Berlaku Bagi Empat Negara Peserta Piala Asia 2019)

(Baca juga: Gosip Memalukan Menerpa Calon Kuat Pelatih Timnas Singapura yang Pernah Buat Kejutan di Jakarta)