Bhayangkara FC Siap Saingi Persija untuk Datangkan Anderson Salles

By Nungki Nugroho - Sabtu, 12 Januari 2019 | 16:07 WIB
Anderson Salles, pemain yang dirumorkan akan gabung Persija Jakarta. (SURYAMALANG)

Manajemen Bhayangkara FC memastikan ikut memburu pemain bertahan asal Brasil yang menjadi incaran Persija Jakarta, Anderson Aparecido Salles.

Bhayangkara FC ikut meramaikan perburuan bek senior asal Brasil, Anderson Aparecido Salles.

Padahal, Anderson Salles merupakan salah satu pemain yang juga diincar oleh Persija Jakarta untuk musim 2019.

Kedua tim juara Liga 1 itu bersaing ketat untuk mendatangkan pemain jebolan akademi Santos tersebut.

(Baca Juga: Persija Jakarta Masih Berpeluang Dapatkan Penyerang Naturalisasi Milik PSM)

Manajer tim Bhayangkara FC, AKBP Sumardji, mengungkapkan bahwa pihaknya sudah melakukan komunikasi secara intens dengan Anderson.

"Ya Anderson (Salles). Itu baru masuk radar, belum kami pastikan. Kami lihat kalau nanti dia datang, setelah lulus tes baru kami umumkan," ujar Sumardji dikutip dari Tribun Jakarta.

Sumardji memastikan akan melihat terlebih dahulu kondisi kesehatan dari Anderson Salles sebelum menyodori kontrak.

Anderson diproyeksi untuk menggantikan posisi dari Vladimir Vujovic yang memutuskan pensiun sebagai pesepak bola profesional.

(Baca Juga: Fakhri Husaini Berpeluang Latih Timnas U-18 Indonesia pada Piala AFF U-18 2019)


Manajer dan pemain Bhayangkara, Sumardji serta Indra Kahfi saat menjawab pertanyaan wartawan di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu (19/12/2018).(MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

 

Namun begitu, manuver Bhayangkara tentu tak akan mudah karena pesaingnya, Persija, juga tengah berusaha mendatangkan pemain sesegera mungkin guna persiapan babak kualifikasi Liga Champions Asia 2019.

Selain babak 32 besar Piala Indonesia 2018, Persija juga dikejar deadline skuat yang akan didaftarkan untuk babak kualifikasi Liga Champions Asia 2019.

Tim berjulukan Macan Kemayoran itu akan menantang Home United di fase pertama kualifikasi Liga Champions Asia pada 5 Februari 2019.

(Baca Juga: Dua Amunisi Juara Milik Arema Resmi Perkuat Bhayangkara FC Musim 2019)

 

(Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Bhayangkara FC dan Persija Jakarta Bersaing Dapatkan Anderson Salles)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on