Ditekuk Manchester United, Pochettino Sebut Tottenham Keluarkan Performa Terbaik

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Senin, 14 Januari 2019 | 17:36 WIB
Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino. (DOK. TWITTER.COM/BBCSPORT)

Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, memuji permainan timnya kendati kalah dalam laga lanjutan Liga Inggris melawan Manchester United.

Mauricio Pochettino mengaku senang dengan performa Tottenham Hotspur saat menjamu Manchester United di Stadion Wembley dalam laga pekan ke-22 Liga Inggris, Minggu (13/1/2019).

Tottenham Hotspur memang kalah 0-1 dari Manchester United berkat gol semata wayang yang dicetak Marcus Rashford pada menit ke-44, tetapi Pochettino melihat sisi positif dari aksi pasukannya.

Baca Juga:

"Saya senang dengan performa tim, terutama pada 45 menit terakhir ketika kami bermain sangat bagus," tutur Mauricio Pochettino seperti dilansir BolaSport.com dari laman Football London.

"Saya pikir kami menciptakan peluang yang cukup banyak untuk mencetak gol demi meraih kemenangan," kata Pochettino menambahkan.

Mauricio Pochettino menilai performa Tottenham Hotspur pada babak kedua merupakan yang terbaik dalam 4,5 tahun kepemimpinannya sebagai pelatih.

Di sisi lain, Mauricio Pochettino menganggap cederanya Moussa Sissoko pada menit ke-43 turut menimbulkan masalah bagi Tottenham Hotspur.

Satu menit setelah Sissoko ditarik keluar dan digantikan Erik Lamela, The Lilywhites dijebol oleh Marcus Rashford.

Baca Juga: