Ezra Walian Catat Menit Bermain, RKC Waalwijk Ungguli Tim Muda Utrecht

By Bagas Reza Murti - Selasa, 29 Januari 2019 | 04:22 WIB
Aksi Ezra Walian bersama RKC Waalwijk saat menjamu Sparta Rotterdam pada pekan ketiga kasta kedua Li (estu)

BOLASPORT.COM - RKC Waalwijk menang 2-1 atas Jong Utrecht pada lanjutan kompetisi Eerste Divisie (kasta kedua Liga Belanda) pekan ke-22 di Sportcomplex Zoudenbalch, Utrecht, Senin (28/1/2019) atau Selasa dini hari WIB.

Bertandang ke Utrecht, RKC Waalwijk mengambil inisiatif sejak awal laga.

Pasukan Fred Grim mendapat hadiah tendangan penalti pada menit ke-8.

Pemain pinjaman Feyenoord Rotterdam, Emil Hansson yang menjadi eksekutor pun berhasil mencetak gol untuk membawa tim tamu unggul 1-0.

Ini merupakan gol ke-8 Hansson musim ini untuk RKC Waalwijk sekaligus membawa gelandang asal Norwegia tersebut menjadi top scorer sementara RKC Waalwijk.

Baca Juga : Egy Maulana dan Ezra Dilarang Klubnya Gabung Timnas U-22 Indonesia

Keunggulan Waalwijk bertambah 8 menit berselang. Darren Maatsen memberi umpan matang kepada Sylla Sow yang menceploskan bola ke gawang melalui sentuhan pertama.

Uniknya, Sow adalah pemain yang baru saja direkrut RKC Waalwijk pada Januari ini dari Jong Utrecht.

Skor 2-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, tuan rumah bertekad mengejar ketinggalan.