Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri Kehilangan Tulang Punggung Penyerangan

By Nungki Nugroho - Sabtu, 2 Februari 2019 | 18:33 WIB
Ekspresi pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, saat laga melawan Thailand di Stadion Gel ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, harus kehilangan dua tulang punggung penyerangan yang telah menjadi andalan sejak di timnas U-19 Indonesia.

Kabar terbaru dari timnas U-22 Indonesia telah diumumkan bahwa Saddil Ramdani tidak akan memperkuat tim di Piala AFF U-22 2019.

Saddil tak mendapatkan izin dari timnya, Pahang FA, untuk memperkuat timnas U-22 Indonesia di ajang tersebut.

Pahang hanya akan melepas Saddil ke timnas U-22 Indonesia untuk kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

"Pahang hanya bisa mengizinkan di Piala Asia U-23. Jadi tiga pemain yang di luar negeri (Ezra Walian, Egy Maulana, dan Saddil Ramdani) tidak bisa bergabung di Piala AFF," ucap pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, dikutip dari Antara.

Baca Juga : Indra Sjafri Minta Osvaldo Haay Tidak Usah Trial ke Luar Negeri

Sebelum ini, timnas U-22 Indonesia juga harus kehilangan Egy Maulana Vikri yang tak mendapatkan izin dari Lechia Gdansk.

Dua pemain tersebut, Saddil dan Egy, merupakan tulang punggung keberhasilan Indra Sjafri bersama timnas U-19 Indonesia dalam dua tahun terakhir.

Egy merupakan top scorer Piala AFF U-19 2017 dengan koleksi delapan gol bersama timnas U-19 Indonesia di bawah arahan Indra Sjafri.

Selain menjadi raja gol, Egy juga dinobatkan menjadi pemain terbaik di ajang tersebut.