Borussia Dortmund Permanenkan Status Paco Alcacer dari Barcelona

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 2 Februari 2019 | 21:26 WIB
Striker pinjaman Borussia Dortmund, Paco Alcacer, resmi dipermanenkan statusnya dengan harga €28M dari Barcelona (Verdi)

BOLASPORT.COM - Striker pinjaman Borussia Dortmund, Paco Alcacer, resmi dipermanenkan statusnya dengan harga 28 juta euro dari Barcelona.

Borussia Dortmund telah mengkonfirmasi status permanen Paco Alcacer dari Barcelona pada hari Jumat (1/2/2019), setelah kesuksesan sang pemain selama bermain di Jerman.

Menurut Reuters, raksasa Jerman itu mengaktifkan opsi pembelian permanen striker Spanyol itu seharga 28 juta euro.

Hal tersebut sekaligus menandai berakhirnya perjalanan 2,5 tahun karier Paco Alcacer di Camp Nou, markas Barcelona.

Barca mengirim pemain berusia 25 tahun tersebut ke Dortmund dengan status pinjaman selama satu musim pada bulan Agustus 2018.

Ia kemudian menjadi bagian penting dari kesuksesan Dortmund dengan mencetak 14 gol dalam 12 penampilan Liga Jerman.

Baca Juga : Tak Dipakai Dortmund Shinji Kagawa Menuju Liga Spanyol, ke Klub Mana?

Dortmund saat ini duduk di puncak klasemen Liga Jerman, unggul enam poin dari Bayern Muenchen setelah 19 pertandingan dan juga lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

Dilansir BolaSport dari Reuters, Barcelona mengeluarkan pernyataan terima kasih kepada Alcacer atas kontribusinya kepada klub setelah transfernya secara resmi diumumkan.

“Klub ingin menyampaikan rasa terima kasih secara terbuka kepada Paco Alcacer atas komitmen dan dedikasinya dan berharap dia beruntung dan sukses di masa depan," tulis laman resmi Dortmund.

Pertandingan selanjutnya Dortmund akan melawan Eintracht Frankfurt pada hari Sabtu (2/2/2019) di ajang Bundesliga.

Kemungkinan besar Alcacer kembali ke starting XI, setelah tampil dari bangku cadangan pada laga melawan Hannover pekan lalu.

Pria asal Spanyol tersebut mencetak 15 gol dalam 50 penampilan untuk Barca di semua kompetisi.

Baca Juga : Modal Rp1,6 Triliun, Man Utd Siap Pulangkan Anak Hilang Inggris dari Borussia Dortmund

Namun Alcacer gagal membuktikan kualitasnya sebagai pemain reguler di tim utama arahan Ernesto Valverde.

Luis Suarez selalu menjadi pilihan sebagai striker utama klub dan situasi itu membuat Alcacer harus tersingkir.