Deontay Wilder Sarankan Dillian Whyte Gabung ke Promotor Pac-Man

By Samsul Ngarifin - Minggu, 3 Februari 2019 | 21:34 WIB
Deontay Wilder saat sesi penimbangan jelang pertarungan melawan Tyson Fury di Staples Center, Los An (INDEPENDENT.CO.UK)

Menurut Wilder, Whyte harus mengembangkan kariernya di Amerika Serikat. Terlebih karena penggemar tinju di Negeri Paman Sam sangat banyak.

"Tidak ada yang seperti Amerika Serikat dan tidak ada yang seperti berada di sini di Amerika Serikat, dan berada di depan penggemar Amerika Serikat," ujar Wilder.

"Saya pikir itu akan menjadi langkah besar baginya dan menggerakkannya lebih dekat untuk mendapatkan pertarungan dengan saya daripada apa pun. Kita akan melihat apa yang terjadi," kata dia melanjutkan.

Sebelumnya, petinju kelas welter, Manny Pacquiao, juga memutuskan bergabung dengan PBC setelah meninggalkan Top Rank.

Bahkan dari pertarungan kontra Adrien Broner pada 20 Januari 2019 membuat Pacquiao mendapatkan bayaran yang tinggi dibanding pertarungan sebelumnya.

 
 
 
View this post on Instagram

Rekor telah tercipta di awal tahun 2019. . #pialaasia #qatar #almoezali #alidaei

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on