5 Alasan Wajib Nonton Langsung Grand Final ASL Season 2 di Senayan

By Septian Tambunan - Jumat, 8 Februari 2019 | 23:54 WIB
(GARENA INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Grand Final ASL (AOV Star League) Season 2 akan segera dimulai.

Empat tim terbaik AOV Indonesia, yakni GGWP.ID, EVOS.AOV, SES ASLI ENAAAK, dan DG Esports berhasil melangkah ke babak terakhir untuk meraih titel tim terbaik di kasta tertinggi AOV Tanah Air.

Dikutip BolaSport.com dari Garena Indonesia, berikut ini 5 alasan kalian harus datang ke Tennis Indoor Senayan pada Sabtu (16/2/2019) untuk menyaksikan langsung Grand Final ASL Season 2:

1. Semua Bisa Dapat Hadiah

Para Challengers yang ingin menyaksikan langsung panasnya pertandingan dan sekaligus membawa pulang lebih banyak hadiah dapat mendaftarkan diri secara gratis melalui link aov.co.id/tiketasl2.

Baca Juga : Tampilan Baru, Hero Yorn Siap Tempur pada Patch AOV Januari 2019

Tukarkan tiket yang kalian dapatkan kepada panitia AOV di Tennis Indoor dan miliki salah 1 dari 5 pilihan Skin Soccer berikut, yaitu Midfielder Master Tulen, Goal Machine Valhein, Steel Goalie Max, Iron Defender Xeniel, dan Master Dribbler Murad.

GARENA INDONESIA

2. Merchandise dan Doorprize

Acara puncak Grand Final ASL Season 2 akan dimulai pukul 09.00 WIB.

Pada musim kali ini, Garena AOV Indonesia tidak lupa untuk menyiapkan ribuan merchandise eksklusif bagi para pengunjung pertamanya.

Bagi 250 orang pertama yang hadir akan menerima SanDisk Extreme MicroSD 32GB, Lanyard, dan Tote Bag.

Baca Juga : Ada Fitur dan Sirkuit Baru pada Update Patch Garena Speed Drifters

Sementara itu 1.250 pengunjung pertama selanjutnya akan menerima T-Shirt Eksklusif ASL Season 2, Lanyard, serta Tote Bag.

Pastikan kalian datang lebih awal agar kebagian merchandisenya.

GARENA INDONESIA

Hadiah yang paling dinanti-nantikan yaitu Doorprize juga tidak ketinggalan akan ikut dibagikan.

Persiapkan diri kalian untuk menjadi salah satu pengunjung beruntung dan membawa pulang hadiah mulai dari Handphone Redmi 6, Powerbank, SanDisk MicroSD 32GB, Ruby, Skin Vanquisher's Gift Nakroth hingga Voucher sebanyak 9.999.

Baca Juga : 5 Perubahan Baru Usai Update Patch Garena Free Fire pada Januari 2019

Pastikan kalian menyaksikan acara hingga selesai dan jangan lewatkan Doorprizenya!

GARENA INDONESIA

3. Hadirnya ASL Store

Untuk pertama kalinya, ASL Store akan hadir untuk menemani acara Grand Final di Tennis Indoor Senayan.

Baca Juga : Milan Keluar dari 4 Besar Liga Italia Akibat Gol Petualang 10 Klub

Jika kalian top up sebanyak 20.0000 - 200.000 Voucher di ASL Store, maka kalian akan menerima banyak keuntungan seperti T-Shirt AOV, T-Shirt Orang Kece, AOV Paper Craft (Yorn, Alice, Maloch).

GARENA INDONESIA

Selain itu, kupon eksklusif yang berisikan diskon spesial Limited Skin juga akan dibagikan kepada Challengers yang ikutan top up.

Skin yang bisa kalian dapatkan terdiri dari Astral Walker Tulen, Galaxia Murad, Slugger Astrid, Doom’s Bane Lindis & Hope’s Bane Omen, Summer Bash Taara, Summer Bash Violet, Summer Bash Diaochan dan First Love Violet.

Baca Juga : Jawaban Heboh Presiden Barcelona Soal Kans Messi dan Ronaldo Setim

Perlu diingat bahwa hadiah ini hanya bisa didapatkan oleh 1,000 orang pertama.

Pastikan diri kamu siap untuk ikutan top Voucher di ASL Store Tennis Indoor Senayan dan miliki hadiah-hadiahnya.

4. Bertemu Cosplayer AOV Favorit

GARENA INDONESIA

Menambah meriahnya acara, cosplayer ternama Indonesia seperti Jeanice Ang, Punipun, Frea Mai, dan Echow akan hadir untuk menemani para pengunjung.

Keempat Cosplayer ini ditunjuk sebagai juri dan menilai pertunjukan dari para Cosplayer dalam event Offline ASL Cosplay Competition di tanggal 16 Februari mendatang.

Baca Juga : Hasil Copa del Rey - Pemain 37 Tahun Cetak Gol Pisang dari Sepak Pojok

Jangan lupa untuk menyiapkan diri kamu sekeren mungkin dan berfoto bersama para Cosplayer ternama ini.

5. Menjadi Saksi Langsung Dari Big Match ASL Season 2

Dari keseluruhan rangkaian acara di atas, alasan terakhir inilah yang menjadi alasan utama para Challengers untuk hadir langsung ke Tennis Indoor Senayan.

Kalian bisa menjadi saksi langsung dari pertandingan pamungkas antara empat tim terbaik di Tanah Air untuk mendapatkan gelar juara ASL Season 2.

Baca Juga : Bek yang Bikin Ronaldo Sulit Bernapas Sebut Messi Lebih Jago

Keempat tim yaitu GGWP.ID, EVOS.AOV, SES ASLI ENAAAK (SES), dan DG Esports tentunya akan bermain agresif demi memastikan diri menjadi juara di kasta tertinggi AOV Indonesia.

GARENA INDONESIA

Melalui dukungan oleh Challengers yang hadir langsung di Tennis Indoor Senayan tentunya bisa membantu para pemain favorit kalian untuk tampil maksimal dan meraih kemenangan.

Jadi jangan sampai melewatkan kesempatan ini.

Tandai kalender kalian sekarang juga dan sampai bertemu di Grand Final ASL Season 2.

Tautan resmi Arena Of Valor:

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Selamat berjuang Rio! #rioharyanto #blancpaingtoworldchallengeasia #T2Motorsports

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada