Rian Firmansyah, Eks Pemain Liga 3 Tampil Memukau di Liga Malaysia

By Estu Santoso - Minggu, 10 Februari 2019 | 15:13 WIB
Pemain asal Indonesia, M Rian Firmansyah (kanan) bersama para pemain Sarawak FA merayakan kemenangan atas Penang FA pada pekan kedua Liga Premier Malaysia 2019 di Stadion Negeri Kuching, 9 Februari 2019. (FACEBOOK.COM/OFFICIALSARAWAKFA)

BOLASPORT.COM – Gelandang asal Indonesia, Muhammad Rian Firmansyah akhirnya merasakan debut di Liga Malaysia 2019 dan menunjukkan eks pemain Liga 3 ini punya potensi.

Rian Firmansyah adalah satu dari tiga pemain Indonesia di Liga Malaysia 2019 dan dia sebelumnya membela klub Liga 3, Persepon Pontianak.

Pada Liga Malaysia 2019, Rian Firmansyah membela klub kasta kedua kompetisi Negeri Jiran, Liga Premier Malaysia, Sarawak FA.

Baca Juga: Pemain yang ’Dilayani’ Evan Dimas Buat Pusing Timnas U-22 Malaysia

Namun karier Rian di Malaysia sempat tersendat karena urusan international transfer certificate (ITC) yang belum beres.

Rian pun absen pada pekan pertama Liga Premier Malaysia 2019, saat itu Sarawak FA melakoni laga tandang ke markas Negeri Sembilan FA, Stadium Tuanku Abdul Rahman, Seremban.

Baca Juga: Eks Bomber Bali United Cetak Gol, saat Timnya Kalah Telak di Malaysia

Sarawak FA pada laga itu menelan kekalahan 1-2, Sabtu (2/2/2019).

Memasuki pekan kedua Liga Malaysia atau Liga M, Sarawak FA bisa memakai jasa Rian Firmansyah.