Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kesulitan di Sepang, Johann Zarco Butuh Bantuan Dani Pedrosa

By Samsul Ngarifin - Minggu, 10 Februari 2019 | 20:51 WIB
Pembalap KTM, Johann Zarco, ketika menjalani uji coba di Sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat (8/2/2019). (DOK. KTM)

BOLASPORT.COM - Pebalap KTM, Johann Zarco mengaku membutuhkan kehadiran Dani Pedrosa.

Dani Pedrosa yang menjadi pebalap penguji KTM memang tidak bisa hadir dalam uji coba di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Mantan pebalap Repsol Honda itu baru saja menjalani operasi pada tulang selangka yang membuatnya harus beristirahat selama tiga bulan.

Baca Juga: Jalani Operasi, Dani Pedrosa Berharap Bisa Segera Kembali bersama KTM

Di sisi lain, Johann Zarco yang baru bergabung dengan KTM belum bisa beradaptasi dengan motor KTM RC16.

Pebalap berkebangsaan Prancis itu percaya bahwa pengalaman Dani Pedrosa bisa membantu dirinya.

Baca Juga: Kiper Cantik Kelahiran AS Berpeluang Perkuat Thailand di Piala Dunia

"Dia sekarang cedera dan harus bugar lagi. Tetapi Dani akan bisa banyak membantu kami," kata Johann Zarco dikutip BolaSport.com dari Speedweek.

"Dia bisa memberi tahu kami apa yang perlu kami lakukan untuk meningkatkan traksi. Dia memiliki pengalaman yang jauh lebih banyak daripada saya," ujarnya.

Baca Juga: Francesco Bagnaia Kini Belajar seperti Pembalap MotoGP Sejati

"Itu sebabnya dia bisa tahu apakah kami perlu membuat perbedaan pada mesin atau elektronik untuk mendapatkan lebih banyak grip pada ban belakang." 

Zarco memang kesulitan dalam tiga hari uji coba di Sirkuit Sepang kemarin.

Baca Juga: Ana Carrasco Ingin Jadi Pebalap Wanita Pertama yang Juarai MotoGP

Mantan pembalap tim Tech3 itu hanya menempati posisi ke-17 hasil kombinasi dengan waktu terbaik 1 menit 59,640 detik.

"Pedrosa menghabiskan banyak waktu di Honda selama 13 tahun. Saya pikir kami membutuhkannya pada area ini, sehingga akan lebih kompetitif," ujar Zarco lagi.

Baca Juga: Johann Zarco Sempat Membuat Yamaha Frustrasi pada Musim Lalu

 
 
 
View this post on Instagram

Selamat berjuang Rio! #rioharyanto #blancpaingtoworldchallengeasia #T2Motorsports

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P