Orang Tua Buat Pemain Ini Tak Gabung PSIS dan Pilih Klub Liga 2

By Christina Kasih Nugrahaeni - Senin, 11 Februari 2019 | 18:51 WIB
Eks pemain PSPS Riau, Tegar hening Pangestu. (japrit)

BOLASPORT.COM - Eks pemain PSPS Riau, Tegar Hening Pangestu memilih untuk melabuhkan kariernya untuk klub Liga 2, Persis Solo daripada PSIS Semarang untuk musim 2019.

Sebelum memutuskan untuk ke gabung klub Liga 2, Persis Solo, Tegar Hening Pangestu sempat mengikuti trial bersama dengan PSIS Semarang.

Tegar dua kali diturunkan sebagai starting XI pada babak 32 besar Piala Indonesia 2018.

Baca Juga: Pernyataan Mengejutkan dari Perseru soal Kabar Mundur dari Liga 1

Diturunkan selama dua kali, Tegar menyumbangkan satu assist ciamik kepada Bayu Nugroho yang menyumbangkan satu gol saat melawan Persibat Batang.

Laga ini adalah leg kedua babak 32 besar Piala Indonesia.

Baca Juga: Eks Rekan Cristiano Ronaldo Ungkap Kans Bali United di Piala Indonesia

Bermain apik, Tegar mulai dilirik oleh PSIS Semarang, hanya saya dia lebih memilih Persis Solo.

Diakui oleh Tegar, keputusan tersebut berdasarkan pertimbangan orang tuanya.

Baca Juga: Rapor Terbaru 3 Pemain Indonesia di Liga Malaysia, Saddil- Rian Keren 

"Sebenarnya, ini keputusan yang sulit," ujar Tegar kepada BolaSport.com, Senin (11/2/2019).

"Tetapi, saya memutuskan juga atas dasar pertimbangan orang tua. Bagi saya, pertimbangan dan nasehat orang tua sangat penting," tuturnya.

Baca Juga: Rian Firmansyah, Eks Pemain Liga 3 Tampil Memukau di Liga Malaysia

Diakui oleh pemain berusia 25 tahun tersebut, pilihan tersebut tak mudah.

"Ini pilihan yang tidak mudah. Semua tahu PSIS berada di Liga 1 dan Persis di Liga 2," tutur Tegar.

"Siapa yang tidak ingin di Liga 1. Ini tidak mudah. Tetapi saya memilih Persis juga atas pertimbangan orang tua," ucapnya.

Baca Juga: Siapa Persija Jakarta? Sambutan Newcastle Jets untuk Macan Kemayoran

Baca Juga: Timnya Pesta Gol di Liga Belanda, Ezra Walian Jadi Saksi Mata

Baca Juga: Sinar Terang Sepak Bola Vietnam di Thailand yang Tinggalkan Indonesia

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Siap-siap Timnas U-19 Indonesia berlatih bersama Fakhri Husaini. . #timnasindonesia #timnasday #timnasu19 #coachfakhri

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on