Striker Inter Milan Mauro Icardi Disebut Sudah Sepakat Gabung Juventus

By Dimas Wahyu Indrajaya - Jumat, 15 Februari 2019 | 14:30 WIB
Kapten Inter Milan, Mauro Icardi, berekspresi dalam laga pekan ke-20 Liga Italia melawan Sassuolo, S (TWITTER.COM/INTER)

BOLASPORT.COM - Mauro Icardi disebut-sebut sudah setuju menyeberang ke Juventus.

Striker Inter Milan, Mauro Icardi, menjadi pemberitaan usai ban kaptennya dicopot oleh manajemen klub termasuk pelatih Luciano Spalletti.

Ban kapten yang dipakainya sejak 2015 diserahkan pada kiper Samir Handanovic.

Pencopotan ban kapten Icardi dikabarkan memicu prahara.

Baca Juga : Pencopotan Ban Kapten Inter Milan Menghancurkan Hati Mauro Icardi

Kabarnya usai pencopotan ban kapten itu Icardi ogah bermain untuk Inter saat melawan Rapid Vienna di leg pertama babak 32 besar Liga Europa pada Jumat (15/2/2019) di Stadion Allianz, Vienna, Austria.

Di tengah permasalahan itu rumor pedas beredar dimana Icardi akan segera hengkang ke rival abadi Inter, yakni Juventus.

Hal itu diyakini jurnalis Italia, Valer De Maggio, saat diminta menjadi pembicara di Radio Kiss Kiss.

Baca Juga: Gara-gara Mulut Istri, Mauro Icardi Dijauhi Pemain Inter Milan

"Saya pikir Inter sudah tahu Icardi sudah menjalin persetujuan dengan Juventus," ucap De Maggio dikutip BolaSport.com dari Calciomercato.

"Inter adalah klub besar dan Marotta adalah direktur top. Mencopot jabatan kapten darinya adalah keputusan besar dan saya yakin Icardi sudah mencapai kata sepakat dengan Juventus," terangnya lagi.

Baca Juga: Jadi Kapten Inter Milan Gantikan Mauro Icardi, Handanovic Bicara Singkat

Inter yang bertandang di markas Rapid Vienna tanpa Icardi sebagai top scorer klub mampu menang tipis 1-0.

Gol dicetak kompatriot Icardi, Lautaro Martinez, lewat titik putih pada menit 39'.