Joko Driyono Tersangka Perusakan Bukti Pengaturan Skor, Begini Respons PSSI

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 15 Februari 2019 | 22:39 WIB
Apartermen Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, digeledah oleh Satgas Antimafia Bola

SUPERBALL.ID - Direktur Hubungan Media PSSI, Gatot Widakdo, belum mau berkomentar tentang Joko Driyono yang ditetapkan sebagai tersangka perusakan barang bukti pengaturan skor oleh Satgas Antimafia Bola.

Kata Gatot Widakdo, pihaknya masih mempelajari kasus yang saat ini menimpa Ketua Umum PSSI tersebut.

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono, mengatakan bahwa gelar perkara sudah dilakukan Satgas Antimafia Bola pada Kamis (14/2/2019).

Namun Joko Driyono belum ditetapkan apakah ditahan atau tidak.

“Kami masih mempelajarinya,” kata Gatot Widakdo saat dihubungi SuperBall.id dan BolaSport.com, Jumat (15/2/2019).

Gatot Widakdo belum bisa berbicara panjang terkait kabar tersangkanya Joko Driyono.

Ia hanya mengatakan dalam waktu dekat PSSI akan memberikan keterangan kepada media.

“Tunggu saja, nanti kami akan berikan keterangan resmi,” kata Gatot Widakdo.

Baca Juga : Barang Bukti Disita, Joko Driyono Jadi Tersangka Pengaturan Skor