3 Karakteristik Klub dalam Skandal Penyuapan Wasit versi Satgas

By Muhammad Robbani - Jumat, 22 Februari 2019 | 14:46 WIB
Logo Liga 1 2018. (TRIBUN BATAM)

"Yang disebut hanya tiga tim itu, saya tidak tahu yang lain. Jadi, PSM itu memang tidak mau memberikan hadiah kepada wasit, jadi terserah mau menang atau kalah ya sudah," tuturnya.

"Kalau Persipura memang mereka sedang kesulitan dalam finansial. Nah, kalau Persib memang khusus tahun 2018 saja, sebelumnya pernah," ujarnya lagi.

"Tidak bisa juga dibilang semua tim selain tiga itu kotor. Ini bukan masalah kotor atau bersih. Tiga tim itu yang pelit memberikan ke wasit. Nah, yang lain itu beda lagi," ucap Krishna Murti.

Nah, berikut adalah tiga kategori klub Liga 1 soal karakteristik mereka dalam memperlakukan seorang wasit:

MOHAMMAD ROMADONI/SURYA
Wakasatgas Anti Mafia Bola, Brigjen Pol Krishna Murti akan memimpin pemeriksaan terhadap Vigit Waluy

1. Wajar

Artinya, klub yang masuk dalam kategori ini mereka tidak memberikan hadiah kepada Wasit.

Klub dengan kategori ini disebutnya tak peduli dengan hasil yang mereka dapatkan dalam pertandingan.

PSM Makassar pun terhitung masuk dalam kategori ini.

"Jadi ada tiga jenis tim ya, satu itu yang pelit memberikan hadiah kepada wasit. Jadi mau menang atau kalah ya terserah. Nah, PSM masuk kategori ini," kata Krishna Murti.