PSIS Semarang Resmi Datangkan Eks Gelandang Timnas Korea Selatan

By Nungki Nugroho - Rabu, 6 Maret 2019 | 16:32 WIB
CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi. (dhimas)

Dengan bergabungnya pemain berusia 32 tahun tersebut, PSIS telah melengkapi kuota pemain asing.

Sebelumnya, manajemen PSIS sudah resmi mengontrak tiga pemain asing, yaitu Ibrahim Conteh (Sierra Leone), Wallace Costa (Brasil), dan Claudir Marini Junior (Brasil).

Namun Chan-Ho belum sekali pun berlatih dengan PSIS setibanya di Indonesia pada hari ini.

Baca Juga : Wali Kota Semarang Ingin PSIS Cemerlang seperti Timnas U-22 Indonesia

Sebelum memutuskan uji coba di Semarang, Chan-ho bermain untuk Seoul E-Land di kasta kedua Liga Korea Selatan pada musim 2018.

Jauh sebelum itu, Chan-ho merupakan pemain andalan Pohang Steelers pada musim 2009-2015.

20 gol telah dicetak Chan-ho bersama Pohang Steelers di kasta tertinggi Liga Korea Selatan (K-League 1).

Berbagai titel juara telah dipersembahkan Chan-ho semasa membela Pohang Steelers, yakni 2 trofi K-League 1 pada musim 2013 dan 2016, 2 gelar juara piala FA pada 2012-2013, dan juara Liga Champions Asia pada 2009.

Di level timnas, pemain berposisi sebagai winger itu tercatat mempunyai 5 caps di timnas U-17 Korsel dan 2 caps di timnas Senior.

Tentu kedatangan Chan-ho akan memberikan warna baru bagi skuat Mahesa Jenar di Piala Presiden 2019.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on