Indonesia Akan Kirim 3 Pembalap Sepeda untuk Latihan di Swiss

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 7 Maret 2019 | 04:45 WIB
Crismonita Dwi Putri menjadi wakil Indonesia di World Track Championhip 2019. (PB ISSI)

Baca Juga : All England Open 2019 - Anthony: Saya Buru-buru Ingin Mematikan Lawan

PB ISSI wajib mencapai lima besar dunia dengan minimal perolehan 250 poin.

"Kami harus kembali merintis poin mulai dari poin National Championship, CL1, CL2, dan CC. Akan tetapi, CC kan sudah habis. Tahun ini musim 2019-2020, kami akan ambil National Championship CL1 dan CL2," ujar Dadang.

"Persiapan kami selanjutnya yakni Mei ke Taiwan dan Agustus ke Jepang, untuk mengumpulkan minimal 250 poin supaya bisa masuk World Cup sesi kedua," ucapnya melanjutkan.

Penghitungan poin menuju Olimpiade 2020 Tokyo nantinya merupakan gabungan antara hasil pada sesi pertama musim 2018-2019 dan 2019-2020.