Lakukan Hal Ini, Kiper Madura United Menangis Jelang Hadapi Borneo FC

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Rabu, 13 Maret 2019 | 18:36 WIB
Kiper Madura United, M Ridho (madura.tribunnews.com)

BOLASPORT.COM - Skuat Madura United melakukan hal mulia disela-sela persiapan menghadapi Borneo FC di laga terakhir fase Grup D Piala Presiden 2019.

Hal mulia itu yakni dengan berkunjung ke Panti Asuhan Sinar Melati, Yogyakarta, pada Selasa (12/3/2019) malam.

Baca Juga : Hadapi Borneo FC, Tak Ada Pilihan Selain Menang Bagi Madura United

Official, pemain dan jajaran pelatih melakukan iuran untuk berbagi dengan anak-anak yatim, dan sumbangan diserahkan langsung oleh Slamet Nurcahyo.

Selain Slamet, ada empat pemain Madura United yang ikut yakni Rafit Ikhwanudin, Muhammad Ridho Djazulie, Guntur Ariyadi, dan Dane Milovanovic.

Saat berkunjung ke panti asuhan, kiper Madura United, Muhammad Ridho Djazulie, terlihat menangis.

Kiper Timnas Indonesia itu sangat terharu setelah bertemu dengan para anak yatim.

"Mau gimana lagi, saya tidak bisa tahan air mata ini. Saya tidak bisa membayangkan jika hidup saya yang seperti mereka. Saya harus tetap bersyukur dengan nikmat yang sudah saya dapatkan," ujar Ridho dilansir BolaSport.com dari Media Madura United.

Sementara itu, Kurnia Sandy berharap agenda sosial tersebut bisa terus dilanjutkan agar bisa memberikan motivasi secara batin.