Timnas Indonesia Menang Telak atas Klub Kasta Teratas Liga Australia

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Rabu, 13 Maret 2019 | 22:23 WIB
Greg Nwokolo diadang Fachruddin Aryanto dalam latihan perdana timnas Indonesia di bawah asuhan Simon McMenemy di Stadion Madya, Jakarta, Kamis (7/3/2019). (instagram.com/pssi__fai/)

Pemain yang diturunkan pada babak kedua antara lain Andritany Ardhiyasa, Manahati Lestusen, Ricky Fajrin, Artur Bonai, Rizky Pellu, Zulfiandi, Novri Setiawan, Andik Vermansah, M Rahmat, Ilija Spasojevic, serta Febri Hariyadi.

Baca Juga : Kakek Meninggal Dunia, Ezra Walian Tetap Penuhi Panggilan Timnas U-23 Indonesia

Hasilnya, timnas Indonesia berhasil membalikkan keadaan menjadi 3-1 lewat hat-trick yang dicetak M Rahmat pada menit ke-67, 81', dan 88'.

Seusai pertandingan, Simon mengaku senang dengan kinerja anak asuhnya.

"Kami cukup beruntung dapat lawan bertanding seperti Perth Glory. Mereka bermain sangat cepat. Saya sangat senang dengan pertandingan ini," kata pelatih asal Skotlandia itu.

"Para pemain juga membuat keputusan yang bagus. Banyak hal positif yang kami dapat dari pertandingan ini," ujarnya.

Sementara itu, asisten pelatih Perth Glory, Richard Garcia, mengaku terkejut dengan penampilan timnas Indonesia.

"Mereka mampu merespons setelah tertinggal. Ini menunjukkan kualitas tim yang sangat bagus," ujar Garcia.

Baca Juga : Indra Sjafri Sudah Punya 22 Pemain Timnas U-23 Indonesia untuk Piala Asia

Selepas melawan Perth Glory, skuat Garuda dijadwalkan akan melakoni satu lagi laga uji coba melawan klub lokal Australia sebelum kembali ke Indonesia pada 17 Maret 2019.

Setelah itu, Evan Dimas dkk akan melanjutkan TC di Bali sebelum akhirnya melakoni laga persahabatan melawan Myanmar pada tanggal 25 Maret 2019.