6 Klub Top Eropa Tujuan Varane Andai Hengkang dari Real Madrid

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 20 Maret 2019 | 09:30 WIB
Bek tengah Real Madrid, Raphael Varane (twitter.com/kamilsulaiman)

Pembelian Varane diyakini menjadi penutup lubang yang ampuh jika berhasil didaratkan ke Anfield dan diduetkan dengan Virgil van Dijk.

4. Bayern Muenchen

Bayern Muenchen mengawali start yang buruk di Liga Jerman akibat rapuhnya sektor lini belakang yang menyebabkan gawang Manuel Neuer mudah dibobol.

Baca Juga: Juventus atau Man United, Siapa Calon Klub Baru Raphael Varane?

Jerome Boateng, Mats Hummels dan Javi Martinez semuanya sekarang berusia 30 tahun dan pembelian bek baru menjadi sangat penting.

Pembelian Varane mungkin akan menjadi pembelian besar bagi mereka, mengingat Bayern sering membeli murah pemain muda di liga domestik.

5. Paris Saint-Germain (PSG)

Kembalinya Varane ke negeri asalnya, Prancis, menjadi salah satu momen baik yang dapat dimanfaatkan oleh Paris Saint-Germain.

Usia kapten mereka, Thiago Silva, yang mulai memasuki 35 tahun, menjadi pertimbangan serius.

Baca Juga: Bek Termahal Dunia: Raphael Varane Siap Pecahkan Rekor Virgil van Dijk