Hukuman UEFA Hanya Berharga Dua Jam Saja Bagi Cristiano Ronaldo

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Jumat, 22 Maret 2019 | 11:20 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi. (TWITTER.COM/JUVENTUSTV)

BOLASPORT.COM - Hukuman yang diberikan UEFA terhadap Cristiano Ronaldo sepertinya hanya bagaikan selilit bagi mega bintang asal Juventus tersebut.

Selebrasi Cristiano Ronaldo saat Juventus menang atas Atletico Madrid pada babak 16 besar berbuntut panjang.

Gestur Ronaldo yang menirukan selebrasi Diego Simeone tersebut kemudian diselidiki dan akhirnya UEFA menjatuhkan hukuman.

UEFA secara resmi menjatuhkan denda kepada Cristiano Ronaldo akibat selebrasi kurang sopannya itu.

 Baca Juga : Kunci Chelsea Kuasai Dunia: Uang adalah Raja, Pulisic adalah Segalanya

Komite Disiplin UEFA mengeluarkan pernyataannya bahwa mereka memutuskan untuk menjatuhi denda sebesar 20 ribu euro (sekitar Rp 481,2 juta) kepada Ronaldo.

Bagi Ronaldo pribadi, denda ini mungkin tak akan mengganggunya sama sekali dan mungkin hanya berharga dua jam saja.

Menurut laporan Corriere dello Sport, dalam sehari Ronaldo mendapat gaji dari Juventus sebesar 260 ribu euro.

Artinya, denda tersebut bisa Ronaldo bayarkan hanya dengan gaji dua jam saja di Juventus.

"CR7, denda akan membuat dia kehilangan gaji dua jam," tulis Corriere.