Persik Kediri Tagih Uang Hadiah Juara Liga 3 2018, Top Scorer, dan Pemain Terbaik

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Jumat, 22 Maret 2019 | 15:21 WIB
Kapten Persik Kediri, Galih Akbar Febrian, menjadi pemain terbaik Liga 3 2018. (nungkinugroho)

BOLASPORT.COM - Setelah tampil sebagai juara Liga 3 2018 lalu dan promosi ke Liga 2 2019, Persik Kediri rupanya belum menerima hadiah dari PSSI.

Manajer Persik Kediri, Beny Kurniawan, menjelaskan kalau uang hadiah juara Liga 3 2018 lalu sebesar Rp 300 juta.

Baca Juga : Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia Vs Thailand, Wajib Menang

Tak hanya hadiah juara, uang untuk top skor dan permain terbaik yang masing-masing sebesar Rp 15 juta juga belum dibayarkan.

“Sampai sekarang PSSI belum memberikan hadiah juara Liga 3 2018, dan bonus pemain terbaik dan top score,” ungkap Beny Kurniawan dilansir BolaSport.com dari Surya Malang.

Beny mengatakan sudah mencoba menghubungi PSSI dan menanyakan mengenai kepastian kapan hadiah akan diserahkan.

Namun PSSI bilang kepada manajemen Persik supaya mau bersabar.

“Kami diminta untuk bersabar. Sampai kapan, kami tidak tahu,” tutur Beny.

PSSI sebelumnya telah memberi tahu bahwa hadiah akan diserahkan sebelum kongres di Bali.