Media Belanda dan Spanyol: Matthijs De Ligt Sudah Setuju ke Barcelona

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Senin, 1 April 2019 | 14:51 WIB
Bek dan kapten Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt, jadi incaran Juventus. (TWITTER.COM/JOHANCRYUFF)

BOLASPORT.COM - Media asal Belanda dan Spanyol sudah bisa mengklaim bahwa Matthijs De Ligt setuju bergabung dengan Barcelona musim depan.

bek Ajax Amsterdam, Matthijs De Ligt, menjadi salah satu properti paling panas dalam bursa transfer musim panas nanti.

Dalam wawancara terbarunya, De Ligt mengungkapkan bahwa masa depannya masih belum ditentukan dan ia bisa pergi ke mana saja.

Meski begitu, media dari Spanyol dan Belanda berkata lain.

 Baca Juga : Kunci Chelsea Kuasai Dunia: Uang adalah Raja, Pulisic adalah Segalanya

Media asal Belanda, De Telegraaf, melalui kepala bagian olahraga mereka, Valentijn Driessen, mengatakan bahwa De Ligt sudah pasti akan ke Barcelona.

"Sudah jelas bahwa De Ligt akan meninggalkan Ajax menuju Barcelona," ujarnya soal masa depan De Ligt.

"Ajax dengan jelas mengatakan kepada Barcelona bahwa mereka tak harus membayar De Ligt lebih mahal seperti klub-klub lain," tutur Driessen.

Setali tiga uang, hal serupa juga dikatakan media Spanyol yang berbasis di Catalunya, Sport.

Awal pekan ini Sport mengungkapkan bahwa Ajax dan Barcelona sudah hampir setuju soal transfer De Ligt dalam pertemuan yang terjadi bersamaan dengan rapat European Club Association (ECA).