Jadwal Semifinal Piala Presiden 2019 Hari Ini, Persebaya Vs Madura United

By Nungki Nugroho - Rabu, 3 April 2019 | 06:15 WIB
Kolase foto skuat Persebaya Surabaya dan Madura United yang saling berduel di semifinal Piala Presiden 2019. (PSSI.ORG)

Kedua tim ini sama-sama sukses menaklukkan kutukan buruk pada babak perempat final Piala Presiden 2019.

Persebaya mementahkan kutukan tak pernah menang ketika melawan Tira-Persikabo di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya sejak 2018.

Sedangkan Madura United juga sukses mematahkan kutukan tak pernah menang di kandang Persela , Stadion Surajaya, Lamongan, sejak dua musim lalu.

Baca Juga : Arema FC Taklukkan Kalteng Putra di Semifinal Piala Presiden 2019

PERSEBAYA.ID
Pemain Persebaya Surabaya, Manuchekhr Dzhalilov ,mencetak gol ke gawang Tira Persikabo dalam babak 8 besar Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (29/3/2019)

Baca Juga : VIDEO - Gol Jarak Jauh Pemain 22 Tahun Manchester United Tembus Jari Kiper

Kini, kedua tim akan sama-sama memburu tiket final untuk pertama kalinya di ajang Piala Presiden.

Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman (Djanur), bertekad untuk meraih gelar kedua di ajang Piala Presiden.

Sebelumnya, ia pernah meraih titel juara bersama Persib Bandung di Piala Presiden 2015.

"Saya berharap bisa mengulangi prestasi itu selain untuk saya pribadi juga untuk Persebaya," kata Djanur dikutip BolaSport.com dari situs resmi PSSI.