Diego Costa Kartu Merah Usai Protes Depan Muka Wasit, Barcelona Seri

By Septian Tambunan - Minggu, 7 April 2019 | 02:41 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi (kanan), beraksi dalam laga Liga Spanyol melawan Atletico Madrid di Stadion Camp Nou, Sabtu (6/4/2019). (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Barcelona bermain seri 1-1 dengan Atletico Madrid pada babak pertama laga pekan ke-31 Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Sabtu (6/4/2019) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Dikutip BolaSport.com dari Whoscored, Barcelona sebenarnya tampil lebih mendominasi.

El Barca memimpin penguasaan bola dengan 64,5 persen.

Baca Juga : Klasemen Liga Italia - Juventus Ngebut, Ronaldo Bisa Raih Gelar Malam Ini

Dari segi peluang, Barcelona memiliki 9 yang 3 di antaranya mengarah tepat sasaran.

Adapun Atletico Madrid mempunyai 4 kesempatan dengan 1 menuju ke gawang.

Menekan sejak awal pertandingan, Barcelona mendapat kans emas pada menit ke-14.

Berdiri bebas di kotak penalti Atletico, Jordi Alba dengan tenang melepaskan sepakan kaki kiri dari jarak dekat.

Baca Juga : Hasil Lengkap Liga Italia - Comeback Klimaks Juventus Saat Jamu AC Milan

Namun, tendangan Alba masih mengenai tiang kanan gawang Atletico.

Atletico Madrid mesti bermain dengan 10 pemain pada menit ke-28.

Wasit Jesus Gil mengeluarkan kartu merah langsung untuk Diego Costa yang melakukan protes berlebihan.

Skor 0-0 bertahan sampai turun minum.

Baca Juga : Hasil Liga Spanyol - Messi Pimpin Barcelona Hancurkan Atletico dalam 2 Menit

Barcelona 0-0 Atletico Madrid

Susunan pemain Barcelona dan Atletico Madrid:

Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 3-Gerard Pique, 18-Jordi Alba, 20-Sergi Roberto, 15-Clement Lenglet; 4-Ivan Rakitic, 5-Sergio Busquets, 8-Arthur; 7-Philippe Coutinho, 10-Lionel Messi, 9-Luis Suarez

Pelatih: Ernesto Valverde

Atletico Madrid (4-4-2): 13-Jan Oblak; 3-Filipe Luis, 2-Diego Godin, 4-Santiago Arias (10-Angel Correa 35'), 24-Jose Gimenez; 8-Saul Niguez, 6-Koke, 5-Thomas Partey, 14-Rodri Hernandez; 19-Diego Costa, 7-Antoine Griezmann

Pelatih: Diego Simeone

Wasit: Jesus Gil