Pelatih Barcelona: Lionel Messi Seperti Ditabrak oleh Kereta!

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 13 April 2019 | 04:47 WIB
Wajah megabintang Barcelona, Lionel Messi terluka hingga berdarah akibat duel dengan Chris Smalling sat leg pertama perempat final Liga Champions (TWITTER.COM/BARCACENTRE)

BOLASPORT.COM - Lionel Messi berpeluang diistirahatkan saat Barcelona melawan Huesca akibat berduel dengan Chris Smalling pada leg pertama perempat final Liga Champions.

Lionel Messi mengalami mata bengkak dan hidung berdarah setelah wajahnya dihantam oleh Chris Smalling.

Smalling tidak mendapat hukuman atas tindakannya tersebut dan mengganggap jika kejadian itu murni kecelakaan.

Meskipun kondisinya menjadi drop setelah luka tersebut, kapten Barcelona itu tetap menyelesaikan pertandingan hingga tuntas dengan kemenangan 1-0 atas Manchester United.

Baca Juga : Barcelona Menang, Sergio Busquets Khawatir Hidung Lionel Messi Patah

Namun, Lionel Messi diperkirakan akan melewatkan pertandingan di Liga Spanyol saat Barcelona melawan Huesca akhir pekan ini.

Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, menganggap kejadian yang menimpa Messi ibarat sang pemain diseruduk oleh kereta.

Ernesto Valverde kemungkinan besar akan mengistirahatkan pemain andalannya itu ketika Barcelona menghadapai Huesca.

"Messi kemungkinan besar akan diistirahatkan, kondisinya seolah-olah ada kereta yang menabrak tepat ke arah Anda," kata Valverde kepada GOAL dilansir BolaSport.com.