Alasan Arema FC Tak Mainkan 2 Pilar Asing di Final Piala Presiden 2019

By Nungki Nugroho - Minggu, 14 April 2019 | 20:15 WIB
Striker Arema FC asal Brasil, Robert Lima Guimaraes. (TRIBUNNEWS.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Arema FC, Milomir Seslija, memberikan komentar terkait tak dimainkannya dua pemain asing anyar saat final Piala Presiden 2019.

Arema FC tak menampilkan dua pemain asing mereka, Pavel Smolyachenko dan Robert Lima Guimaraes, saat final Piala Presiden 2019.

Pelatih Arema FC, Milomir Seslija, rupanya memiliki alasan tersendiri kenapa menyimpan kedua pemain tersebut.

Milo sengaja mengistirahatkan Robert 'Gladiator' Lima Guimaraes karena masih dalam masa pemulihan cedera.

"Arema biarkan merayakan juara dulu, tetapi yang jelas kenapa (Robert) Lima tidak bermain karena hari ini masih proses penyembuhan cedera," ujar Milo dikutip BolaSport.com dari situs resmi PSSI.

Baca Juga : Piala Presiden 2019: Gertakan Bakat Muda dan Tim Promosi Demi Kemajuan Timnas Indonesia

Sedangkan Pavel dinilai tidak sesuai dengan strategi untuk melawan Persebaya.

"Sementara Pavel (Smolyachenko) karena menyesuaikan strategi lawan Persebaya," ucapnya menambahkan.

Meski tak diperkuat oleh kedua pemain tersebut, Arema tetap bisa mengalahkan Persebaya pada final Piala Presiden 2019.