7 Fakta Penting tentang Piala Indonesia 2018

By Beri Bagja - Selasa, 16 April 2019 | 20:00 WIB
Trofi Piala Indonesia 2018 yang dipamerkan dalam acara drawing 8 besar di Hotel Century, Jakarta, Selasa (15/4/2019). (MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM)

Persidago Gorontalo merupakan paket kejutan terbaik di Piala Indonesia 2018.

Berstatus kontestan Liga 3, mereka mampu melaju hingga babak 16 besar di antara kepungan 14 klub Liga 1 dan satu peserta Liga 2 (saat itu PSS).

Persidago menyisihkan tim kuat Persipura di babak 32 besar dengan keunggulan produktivitas tandang (1-0, 1-2).

Kiprah Persidago akhirnya dihentikan Persebaya di fase perdelapan final dengan agregat masif 1-11.

Baca Juga : Bonek adalah Alasan Mengapa Persidago Kalah dari Persebaya Surabaya

5. Debutan Amido Balde langsung top scorer

PERSEBAYA.ID
Striker baru Persebaya Surabaya, Amido Balde.

Bomber Persebaya, Amido Balde, melejit bak roket di daftar top scorer Piala Indonesia 2018.

Cuma dalam tiga pertandingan sejak diresmikan sebagai pemain Bajul Ijo, Balde menggulirkan 10 gol.

Striker asal Guinea-Bissau itu mengukir quat-trick alias 4 gol ke gawang Persinga dan Persidago, serta menceploskan brace kontra Persidago di leg pertama babak 16 besar.