VIDEO - Blunder De Gea Gagal Tangkap Sepakan Jarak Jauh Kaki Kanan Messi

By Septian Tambunan - Rabu, 17 April 2019 | 04:45 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi (kanan), merayakan gol yang dicetak ke gawang Manchester United dalam laga leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Camp Nou, Selasa (16/4/2019). (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Kiper Manchester United, David de Gea, melakukan blunder fatal ketika gagal menangkap tendangan kaki kanan megabintang Barcelona, Lionel Messi, dalam laga leg kedua perempat final Liga Champions, Selasa (16/4/2019) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Duel yang berlangsung di Stadion Camp Nou tersebut dimenangi Barcelona dengan skor 3-0.

Tiga gol El Barca dicetak oleh Lionel Messi (menit ke-16, 20') dan Philippe Coutinho (61').

Baca Juga : VIDEO - Sundulan Geledek Cristiano Ronaldo Bikin Kiper Ajax Jadi Patung

Gol kedua Messi membuat David de Gea menjadi sosok yang pantas disalahkan.

Messi melepaskan tendangan kaki kanan dari jarak jauh.

Para pencinta sepak bola sudah tahu bahwa kaki terkuat Lionel Messi adalah kaki kiri.

Sepakan kaki kanan Messi kali ini pun bergulir lemah.

Saking pelannya sepakan Messi, David de Gea sudah mengambil ancang-ancang untuk menangkap bola, bukan menepisnya.

Baca Juga : Hasil Liga Champions - Gol Cristiano Ronaldo Sia-sia, Juventus Disingkirkan Ajax Amsterdam

Namun, si kulit bulat lolos dan menyelinap di bawah ketiak De Gea.

Barcelona pun unggul 2-0 alias secara agregat memimpin 3-0 sekaligus membuyarkan mimpi Manchester United melangkah ke semifinal Liga Champions.

Dikutip BolaSport.com dari Whoscored, Lionel Messi memang menjadi sosok paling berbahaya dalam partai antara Barcelona dan Man United.

Messi tercatat sebagai pemain dengan jumlah tembakan terbanyak, yakni tujuh kali.

Baca Juga : Messi Ucapkan 3 Kalimat Usai Barcelona Bantai Man United di Liga Champions

Hanya penyerang Man United, Marcus Rashford (3), yang bisa mendekati total tembakan Messi.

Sementara itu, David de Gea, meski melakukan kesalahan yang tak semestinya, tetap mampu menorehkan sejumlah penyelamatan.

Setara dengan penjaga gawang Barcelona, Marc-Andre ter Stegen, David de Gea juga mencatatkan empat saves.

Baca Juga : Daftar Top Scorer Liga Italia - Ronaldo Makin Jauh dari Si Tua-tua Keladi

Berikut ini video blunder David de Gea yang gagal menghentikan sepakan kaki kanan Lionel Messi dari luar kotak penalti:

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Siapa ya yang nantinya mengoleksi Golden Boot ini? . #arsenal #Liverpoolfc #manchestercity #tottenham #chelsea. #premierleague #ligainggris

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on