Hasil Kejuaraan Asia 2019 - Sukses Revans, Rinov/Pitha Maju ke Babak Ke-2

By Nestri Yuniardi - Selasa, 23 April 2019 | 14:00 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy dan Pitha Haningtyas Mentari. (LARIZA OKY ADISTY)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menjadi wakil pertama Indonesia yang berhasil maju ke babak kedua Kejuaraan Asia 2019.

Duet Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari melangkah ke putaran selanjutnya setelah mengalahkan wakil Vietnam, Do Tuan Duc/Pham Nhu Thao, 21-11, 21-14, di Wuhan Sports Center Gymnasium, Wuhan, China, Selasa (23/4/2019).

Tak cuma membawa mereka ke babak kedua, kemenangan berdurasi 24 menit itu sekaligus membalas kekalahan dari Do/Pham pada semifinal Vietnam International Challenge 2018.

Saat itu, Rinov/Pitha tunduk dengan skor 20-22, 21-11, 16-21.

Pada babak kedua Kejuaraan Asia 2019, Rinov/Pitha bakal melawan pemenang antara Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) dan Nipitphon Phuangphuapet/Savitree Amitrapai (Thailand). 

Jalannya Pertandingan

Rinov/Pitha menjalani gim kesatu dengan mudah.

Mereka mampu unggul 5-2 atas Do/Pham pada perebutan poin-poin awal.

Keunggulan tersebut bahkan terus berlangsung hingga paruh pertama gim kesatu.