Hasil Kejuaraan Asia 2019 - Hafiz/Gloria Melaju, Tommy Terhenti

By Nestri Yuniardi - Kamis, 25 April 2019 | 09:55 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, saat berhadapan dengan Zhang Nan/Li Yinhui (China) pada babak kesatu Kejuaraan Asia 2019, di Wuhan Sports Center Gymnasium, Wuhan, China, Selasa (23/4/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran nasional Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, sukses memetik kemenangan pada babak kedua Kejuaraan Asia 2019.

Duet berperingkat ketujuh dunia tersebut memulangkan wakil India, Utkarsh Arora/Karishma Wadkar, setelah bertanding selama 27 menit.

Hafiz/Gloria mampu menyudahi perlawanan Arora/Wadkar dalam dua gim langsung yang berakhir dengan skor 21-10, 21-15, di Wuhan Sports Center Gymnasium, Wuhan, China, Kamis (25/4/2019).

Dari laga tunggal putra, wakil Indonesia, Tommy Sugiarto, gagal meneruskan perjalannya pada Kejuaraan Asia 2019.

Tommy tersingkir setelah dikalahkan wakil tuan rumah, Lu Guangzu, dengan skor 18-21, 19-21.

Jalannya Pertandingan

Duet Hafiz/Gloria berhasil tampil dominan pada gim kesatu.

Juara Thailand Open 2018 tersebut terus menerus unggul dalam perolehan poin hingga skor 9-2 atas wakil India.

Memasuki paruh akhir gim kesatu, Hafiz/Gloria tak ingin lengah.

Saat perlahan pasangan India mulai mengejar, Hafiz/Gloria justru semakin tancap gas.

Baca Juga : Belum Ada Kepastian Comeback Lee Chong Wei Setelah Piala Sudirman 2019 

Tak tanggung-tanggung, mereka unggul 18-10.

Hafiz/Gloria pun membuat pasangan India tak berkutik dan menahan perolehan angka sang lawan hingga gim kesatu berakhir.

Pada gim kedua, Hafiz/Gloria semakin percaya diri.

Mereka unggul cepat hingga poin berubah menjadi 7-2.

Laju perolehan poin Hafiz/Gloria sempat tertahan di angka tersebut, sementara wakil India mulai mengejar.

Baca Juga : Kejuaraan Asia 2019 - Gregoria Bertekad Kalahkan Unggulan Teratas

Akan tetapi, Hafiz.Gloria tak mau membiarkan hal tersebut berlangsung lama hingga mereka unggul 11-6 pada paruh pertama gim kedua.

Setelah interval tersebut, wakil India sempat memangkas jarak hingga memperoleh poin 12-17

Menyadari hal itu, Hafiz/Gloria segera bangkit dan tidak membiarkan mereka tersalip.

Mereka pun berhasil mempertahankan keunggulan hingga gim kedua berakhir dengan margin enam poin.

Baca Juga : Hasil Kejuaraan Asia 2019 - Kejutan, Shesar Pulangkan Pemain Unggulan

Dengan kemenangan tersebut, Hafiz/Gloria berhak melaju ke babak perempat final Kejuaraan Asia 2019.

Pada babak perempat final, mereka bakal berhadapan dengan pemenang antara Takuro Hoki/Wakana Nagahara (Jepang) dan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand).

Indonesia masih memiliki peluang meloloskan dua wakil ganda campuran pada babak perempat final Kejuaraan Asia 2019.

Pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan melawan Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang), sedangkan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menghadapi unggulan ketiga asal Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.