Adinda Larasati Dewi Jadi Perenang Putri Terbaik pada FAI 2019

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 28 April 2019 | 23:11 WIB
Perenang terbaik putri, Adinda Larasati Dewi (kiri) dan perenang terbaik putra, Aflah Fadlan Prawira, berpose dengan Wakil Ketua Umum PB PRSI, Harlin Rahardjo. (PB PRSI)

BOLASPORT.COM - Perenang putri Jawa Timur, Adinda Larasati Dewi, dinobatkan sebagai perenang terbaik pada Kejuaraan Nasional Renang bertajuk Festival Akuatik Indonesia 2019.

Adinda meraih penghargaan itu setelah memecahkan tiga rekor nasional dan meraih tujuh medali emas.

Prestasinya ini sekaligus membawa kontingen Jawa Timur menjadi juara umum FAI 2019.

"Alhamdulilllah, bisa capai target dapat tujuh emas dan dua rekornas serta satu menyamai rekornas," ucap Adinda yang dilansir BolaSport.com dari siaran pers PB PRSI.

"Kuncinya harus tetap berlatih, jangan pernah bosan," kata Adinda lagi.

Wakil Ketua Umum PB PRSI, Harlin Rahardjo, menjelaskan bahwa adanya rekornas dan rekornas kelompok umur membuktikan jenjang pembinaan berjalan dengan baik.

"Alhamdulillah, para perenang kita bisa memecahkan rekornas dan rekornas KU. Para pelatih serta pembina masing-masing patut di apresiasi. Di setiap kejuaraan muncul para perenang baru. Mudah-mudahan ini bisa jadi pemicu perenang muda yang lain," papar Harlin.

Pada klasemen akhir perolehan medali, kontingen Jawa Timur tidak terkejar dengan total raihan 34 emas, 23 perak, dan 19 perunggu.

Di belakang Jawa Timur ada Jawa Barat (21-21-15), DKI Jakarta (21-17-27), Bali (19-29-20), dan Riau (5-5-3).