New Zealand Open 2019 - Chan/Goh Targetkan Capai Perempat Final

By Nestri Yuniardi - Selasa, 30 April 2019 | 18:40 WIB
Ganda campuran Malaysia, Chan Peng Soon dan Goh Liu Ying, saat memamerkan medali yang mereka raih setelah sukses memenangkan partai final Thailand Masters 2019. (INSTAGRAM.COM/GOHLIUYING)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, tak mematok target terlalu tinggi pada turnamen New Zealand Open 2019.

Duet Chan Peng Soon/Goh Liu Ying pada New Zealand Open 2019 berada di paruh undian bagian bawah bersama kompatriot mereka, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.

Dilansir BolaSport.com dari The Star, pasangan ganda campuran berperingkat kelima dunia itu mengatakan bahwa target pada New Zealand Open 2019 adalah mencapai babak perempat final.

"Tujuan utama kami adalah mencapai perempat final pekan ini  New Zealand Open 2019)," ucap Chan.

"Kami berharap pada babak tersebut lawan kami adalah Tan/Lai," ucap dia melanjutkan.

Chan/Goh saat ini menjadi ganda campuran terbaik Malaysia, diikuti oleh Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie di peringkat ke-13 dan Tan Kian Meng/Lai Pei Jing yang berada di peringkat ke-21 dunia.

Pernyataan Chan/Goh yang ingin berjumpa dengan Tan/Lai pada New Zealand Open 2019 tersebut seakan menjadi deklarasi perebutan tiket Olimpiade Tokyo 2020 di antara mereka.

Sebab, meski menjadi pasangan ganda campuran terbaik Malaysia, Chan/Goh saat ini sudah berstatus pemain independen.

Baca Juga : Mantan Pebulu Tangkis Malaysia Tegaskan Tak Terkait Pengaturan Skor