Sebut PSS Sleman, Cristian Gonzales Siap Bawa PSIM Yogyakarta ke Liga 1

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Kamis, 2 Mei 2019 | 13:30 WIB
Striker Madura United, Cristian Gonzales. (firzie)

BOLASPORT.COM - Eks striker PSS Sleman, Cristian Gonzales, kini telah resmi berseragam PSIM Yogyakarta untuk mengarungi Liga 2 2019.

Manajemen PSIM Yogyakarta telah menyelesaikan urusan administrasi Cristian Gonzales pada Selasa (30/4/2019) lalu.

CEO PSIM Yogyakarta, Bambang Susanto, pun percaya, meski Cristian Gonzales sudah berusia 43 tahun, tetapi ketajamannya tidak berkurang.

"Tentu, kami berharap dia bisa menambah ketajaman PSIM. Walaupun sudah senior, tapi musim lalu di PSS dia top skor kan. Kami percaya, Gonzales bisa memberi warna baru dalam tim kita," kata Bambang.

Baca Juga : Cristian Gonzales Resmi Jadi Bagian PSIM Yogyakarta untuk Musim 2019

Hal itu terbukti, PSIM langsung memasang pemain yang akrab disapa El Loco itu pada laga uji coba tertutup kontra Persipura pada Rabu (1/5/2019) sore.

Namun, pada laga uji coba itu PSIM kalah 0-3 dari Persipura dan Gonzales tak mencetak gol.

El Loco mengungkapkan rasa bahagia bisa bergabung dengan skuat PSIM.

Mengenai hasil buruk di laga uji coba kontra Persipura, dirinya menganggap kalau ini masih awal dan akan ada evaluasi untuk menjadi lebih baik.

"Saya bahagia bergabung dengan PSIM. Target kami bukan hanya di pertandingan ini (vs Persipura), karena ini bagian dari persiapan kami menuju kompetisi. Target kami promosi ke Liga 1 musim ini," ujar El Loco.

Dirinya berjanji akan bersikap profesional, meski musim lalu membela klub rival PSIM yakni PSS Sleman.

Baca Juga : Alfredo Vera Tak Punya Waktu Lihat Pertandingan PSM Makassar

Striker naturalisasi ini akan berjuang bersama Laskar Mataram demi bisa lolos ke Liga 1 2020.

"Ini profesi saya, saya profesional. Ya, musim kemarin saya main untuk PSS, antarkan promosi dan raih juara. Kemudian, musim ini saya gabung PSIM, kami harus kerja keras bersama teman-teman semua, untuk wujudkan target," tuturnya.