Bila Dibeli Real Madrid, Christian Eriksen Tak Akan Seperti Coutinho di Barcelona

By Ahmad Tsalis - Minggu, 5 Mei 2019 | 06:46 WIB
Selebrasi Cristian Eriksen saat mencetak gol ke gawang Burnley dalam lanjutan pekan ke-17 Liga Inggris. (TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE)

BOLASPORT.COM - Eks gelandang Real Madrid, Thomas Gravesen, memiliki pandangan lebih positif soal Christian Eriksen ketimbang Philippe Coutinho.

Gelandang timnas Denmark, Christian Eriksen, terus dikabarkan akan hengkang dari Tottenham Hotspur pada bursa transfer musim panas 2018-2019.

Real Madrid pun dirumorkan bakal menjadi pelabuhan Christian Eriksen selanjutnya.

Thomas Gravesen memandang Christian Eriksen akan menjadi sebuah amunisi tambahan bagus buat Real Madrid yang berencana melakukan perombakan skuat musim depan.

Gravesen bahkan berani menggaransi performa sang kompatriot di Liga Inggris tak akan melempem ketika pindah ke Liga Spanyol.

Ia menilai Eriksen berbeda dari Philippe Coutinho yang dianggap tak mampu memperlihatkan kemampuan terbaiknya seperti di Liverpool ketika diboyong Barcelona pada Januari 2018.

Baca Juga : Zinedine Zidane Minta Real Madrid Berjuang sampai Pekan Terakhir

"Terkadang ada risiko Eriksen bakal seperti Philippe Coutinho," tutur Gravesen, seperti dikutip BolaSport.com dari laman media Denmark, Ekstra Bladet.

"Bagaimanapun, jika Real Madrid menghabiskan uang yang banyak untuk mendatangkan Eriksen, hal itu lantaran mereka benar-benar punya rencana jelas dengan sang pemain," kata Gravesen lagi.