Gagal ke Liga Champions, Man United Ditolak 3 Pemain Incaran

By Sri Mulyati - Rabu, 8 Mei 2019 | 04:20 WIB
Winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho. (TWITTER.COM/BVBBUZZ)

BOLASPORT.COM - Kegagalan Manchester United melaju ke fase grup Liga Champions musim depan berdampak pada rencana transfer mereka.

Manchester United dipastikan gagal melaju ke Liga Champions musim depan setelah bermain imbang 1-1 melawan Huddersfield Town pada laga pekan ke-37 Liga Inggris.

Koleksi 66 poin milik Man United tidak lagi mampu menembus zona Liga Champions dengan hanya satu laga tersisa di Liga Inggris musim ini.

Man United pun dipastikan akan bermain di Liga Europa musim depan.

Baca Juga: Man United Gagal di Liga Inggris, Gary Neville Kritik Ed Woodward

Kondisi ini membuat para pemain incaran Man United mulai menjauh dari klub tersebut.

Bek tengah Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt menjadi orang pertama yang menolak tawaran Man United.

Baca Juga: Leicester City, Korban ke-24 Manchester City Musim ini

TWITTER.COM/FOOTBALLFUNNYS
Bek muda Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt, merayakan gol kemenangan atas Juventus di babak perempat final Liga Champions.

Man United sebenarnya sudah diuntungkan dengan sikap agen De Ligt, Mino Raiola, yang memilih klub tersebut untuk tujuan sang agen.