Yamaha Disebut Kuat di Prancis, Rossi Bergantung pada 3 Faktor

By Bayu Nur Cahyo - Jumat, 17 Mei 2019 | 09:13 WIB
Valentino Rossi ketika melakukan wheelie pada MotoGP Americas 2019. (DOK. MOTOGP)

"Tahun lalu saya juga tampil kompetitif, tetapi bagi saya kemenangan merupakan jalan yang panjang sejak sekarang hingga Minggu siang nanti," ujar Rossi menambahkan.

Lebih lanjut, Rossi juga membeberkan beberapa faktor yang bisa membuat dirinya tampil kompetitif di atas motor Yamaha M1.

Menurut Rossi, penampilannya di Sirkuit Le Mans nanti akan tergantung pada performa dia di sesi latihan bebas, kualifikasi, dan kondisi cuaca.

"Performa kami semuanya bergantung pada kami sendiri. Tingkat kompetitif dinilai dari bagaimana kami bekerja saat sesi latihan bebas dan sesi kualifikasi," tutur Rossi.

Baca Juga : Marc Marquez Rahasiakan Konsep Baru Motor Honda karena Takut Dibunuh?

"Kami juga bergantung pada cuaca, karena kali ini ramalan cuacanya tidak bagus. Saya berharap masih ada peluang untuk meraih kemenangan musim ini," kata dia memungkasi.

Seri MotoGP Prancis 2019 sendiri dijadwalkan akan digelar pada 17-19 Mei 2019 di Sirkuit Le Mans.