Allegri Mundur, Ini 5 Calon Pelatih Bianconeri Berikutnya

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 17 Mei 2019 | 19:59 WIB
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

Jurnalis Gazetta dello Sport, GB Olivero, sempat mengatakan bahwa Juventus menghubungi Guardiola setelah gagal mendatangkan Zinedine Zidane.

Hanya saja, ada satu syarat yang diajukan Pep.

Baca Juga: Juventus Siap Manfaatkan Bencana Man City untuk Goda Guardiola

"Pep setuju bergabung dengan Juventus tetapi ia lebih memilih pindah ke Turin pada 2020," tutur Oliviero.

Meski begitu, bukan berarti kans Juventus untuk menjalin kesepakatan dengan Pep tertutup.

Dikenal sebagai pelatih dengan siklus tiga tahun, Pep bisa saja memutuskan untuk berganti klub pada akhir musim ini, yang merupakan tahun ketiga bareng Manchester City.

2. Mauricio Pochettino

twitter.com/BBCSport
Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino

Mauricio Pochettino menjadi salah satu kandidat favorit untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Massimiliano Allegri.

Pembuktian dengan Tottenham Hotspur yang memiliki 'skuat seadanya' tetapi sanggup bersaing di papan atas Liga Inggris menjadi daya tarik Pochettino.