Jadi Pemain Terbaik Ligue 1, Kylian Mbappe Isyaratkan Tinggalkan PSG

By Antika Fahira - Senin, 20 Mei 2019 | 11:55 WIB
Penyerang muda Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe (twitter.com/FootWonderkidz)

BOLASPORT.COM - Bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, siap untuk meninggalkan klubnya pada musim panas mendatang.

Kylian Mbappe menerima penghargaan sebagai pemain terbaik Ligue 1 pada Minggu malam (19/5/2019).

Pada kesempatan itu, ia berbicara bahwa ia mungkin akan pindah dari PSG.

“Ini adalah momen yang sangat penting dan saya tiba di titik balik pertama atau kedua dalam karier saya,” ujar Mbappe dilansir oleh BolaSport.com dari Sports Mole, Senin (20/5/2019).

Baca Juga: Skenario 4 Besar Serie A - Atalanta, Inter, AC Milan, atau AS Roma?

“Saya telah belajar banyak disini. Mungkin di PSG, itu akan memberi saya kebahagiaan besar, atau bisa jadi di tempat lain untuk proyek baru.”

Pemain berusia 20 tahun tersebut menjelaskan bahwa dirinya telah menyampaikan pesan terkait masa depannya kepada media.

“Saya mengatakan apa yang harus saya katakan. Saya berpikir bahwa saya telah menyampaikan pesan terkait karier saya ke depan,” kata Mbappe.

Baca Juga: Sepatu Emas Eropa - Messi 3 Lusin Gol, Mbappe Butuh Quattrick

Media berita Inggris pun melaporkan bahwa manajer PSG, Thomas Tuchel, tampak terkejut ketika mendengar pidatonya pada malam penghargaan.