Piala Sudirman 2019 - China Tepis Ancaman Kekalahan dari Malaysia

By Nestri Yuniardi - Senin, 20 Mei 2019 | 15:00 WIB
Berita bulu tangkis internasional - Piala Sudirman 2019. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

"Kami tidak bermain bagus pada gim kesatu dan awal-awal gim ketiga. Pasangan Malaysia sangat kuat sekali dan mereka tampil bagus,"

"Pertandingan ini akan menjadi bekal penting bagi kami dan kami akan menggunakannya untuk tampil lebih baik pada pertandingan berikutnya," ucap dia lagi.

Keputusan China untuk tidak menurunkan pemain pelapis pada laga perdana, khususnya di nomor ganda putra, memang sudah direncanakan oleh sang Pelatih Kepala, Zhang Jun.

Dilansir BolaSport.com dari Xinhua, Zhang Jun menilai bahwa Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang sebelumnya memang diprediksi untuk diturunkan, bakal menjadi lawan yang cukup merepotkan.

Baca Juga: Piala Sudirman 2019 - Anthony Antisipasi Bersua Viktor Axelsen

"Ganda putra Malaysia tersebut adalah kuda hitam, mereka runner-up All England Open 2019. Jadi kami mempersiapkan kekuatan penuh," kata Zhang Jun.

"Kami tak menyerah meski sempat tertinggal (gim kesatu), dan kami berhasil membalikkan keadaan di waktu yang tepat saat merebut gim kedua dan gim penentuan," kata dia lagi.

Pada partai kedua, China juga kembali dibuat harap-harap cemas lantaran tunggal putri andalan mereka, Chen Yufei, sempat kewalahan saat melawan Soniia Cheah, yang jadi tunggal putri pelapis kedua Malaysia.

Juara All England Open 2019 tersebut harus bermain tiga gim melawan Soniia Cheah dengan skor 21-15, 21-23, 21-14, untuk memastikan China unggul 2-0 atas Malaysia.

Baca Juga: Alasan Mengapa Alex Rins Berikan Helmnya kepada Marshal di Le Mans