Jelang F1 Monaco 2019, Pierre Gasly Puji Kinerja Power Unit Honda

By Agung Kurniawan - Rabu, 22 Mei 2019 | 16:10 WIB
Dua pembalap F1 dari tim Red Bull musim ini, Max Verstappen (kanan) dan Pierre Gasly (kiri) tengah berbincang (twitter.com/redbullracing)

BOLASPORT.COM - Pembalap Formula 1 (F1) dari tim Red Bull, Pierre Gasly, memuji kemajuan pemaso power unit untuk timnya, Honda.

Red Bull kini menjadi tim yang paling depan untuk mengacaukan peta persaingan antara Ferrari dan Mercedes di papan atas F1.

Tim arahan Christian Horner itu telah dua kali berhasil mengalahkan Ferari melalui pembalap andalannya, Max Verstappen.

Bukan hanya Verstappen saja yang makin matang mengendarai RB15, Pierre Gasly juga kian tampil menjanjikan pada musim ini.

Baca Juga: Persipura Siap Mainkan Dua Legiun Asing Anyar saat Jumpa Persela

Pada seri balap terakhir yang digelar di Sirkuit Catalunya, Spanyol, pembalap berkebangsaan Prancis tersebut berhasil mengamankan delapan poin usai finis di tempat keenam.

Jelang bergulirnya seri F1 Monaco 2019, Pierrre Gasly pun tengah fokus menjalani persiapan guna kembali mendulang poin.

Disela-sela persiapan yang dilakukannya, pembalap yang kini berusia 23 tahun tersebut memuji kemajuan yang telah dibuat oleh Honda selaku pemasok mesin timnya.

Gasly merasa jika kini RB15 telah mengalami beberapa kemajuan di beberapa area, dan hal tersebut akan berpengaruh pada aspek kecepatan.