Presiden Barcelona Tidak Merasa Gagal Usai Hanya Raih Satu Trofi

By Sri Mulyati - Minggu, 26 Mei 2019 | 18:00 WIB
Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu (TWITTER.COM/FENOMENALJOAOXO)

BOLASPORT.COM - Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, mengungkapkan pandangan terkait perjalanan klubnya pada musim ini.

Barcelona memiliki kesempatan untuk meraih treble winners pada 20 hari sebelum musim resmi berakhir.

Peluang tersebut akhirnya gagal setelah Barcelona tersingkir pada babak semifinal Liga Champions dan takluk dari Valencia di final Copa del Rey.

Bagi Josep Maria Bartomeu, Barcelona tetap harus melihat musim ini sebagai sebuah pencapaian yang positif.

Baca Juga: Ejekan 'Keledai' yang Dilontarkan Messi Jadi Motivasi Gelandang Liverpool Kalahkan Barcelona

"Musim ini bukanlah sebuah kegagalan bagi kami, tetapi tidak bisa disebut sebagai sebuah kesuksesan," ujar Bartomeu seperti dilansir BolaSport.com dari Sport.

"Setiap musim, kami selalu ingin berada di fase terakhir sebuah kompetisi dan memenangi segalanya tetapi musim ini kami menelan dua kekalahan," kata Bartomeu.

Musim ini, Barcelona kembali bisa mempertahankan gelar Liga Spanyol mereka.

Baca Juga: Dua Sosok yang Pengaruhi De Ligt untuk Tolak Tawaran Barcelona

Sementara gelar Copa del Rey yang musim lalu berhasil mereka raih harus lepas dari genggaman.

Impian treble winners Barcelona pada awal musim pun harus sirna.

Kegagalan tersebut membuat Barcelona harus melakukan perbaikan di skuat mereka saat ini.

Bartomeu menjanjikan Barcelona untuk belanja beberapa pemain baru.

Saat ini, Barcelona sudah berhasil mendatangkan gelandang Ajax Amsterdam, Frenkie de Jong.