Bukan Vs AC Milan atau Juventus Laga Terpenting Inter Milan Musim Ini

By Ahmad Tsalis - Senin, 27 Mei 2019 | 17:15 WIB
Gelandang berdarah Indonesia, Radja Nainggolan, merayakan golnya buat Inter Milan saat menghadapi Empoli pada pekan ke-38 Liga Italia di Stadion Giuseppe Meazza, 25 Mei 2019. (TWITTER.COM/INTER_EN)

BOLASPORT.COM - CEO Inter Milan, Giuseppe Marotta, menyebut satu pertandingan Liga Italia paling penting buat timnya pada musim 2018-2019.

Inter Milan sukses mengunci satu tiket Liga Champions musim depan setelah menang 2-1 atas Empoli di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (25/5/2019).

Tripoin yang diraih dalam laga pekan ke-38 tersebut menjadikan Inter Milan duduk di peringkat empat di klasemen akhir Liga Italia.

Kegembiraan Inter Milan bisa kembali berkesempatan main di Liga Champions pun pecah selepas laga.

Sebelum laga, CEO klub Giuseppe Marotta bahkan mengakui bahwa laga melawan Empoli akan sangat berkesan buat timnya.

Baca Juga: Mauro Icardi Tak Ada Gunanya bagi Inter Milan, Istri Masih Membela

"Laga ini tentu saja laga paling penting sepanjang musim, sebuah partai yang spesial," ujar Marotta, seperti dikutip BolaSport.com dari Calciomercato.

"Saya harap tim juga dapat mengambil sikap seperti apa yang saya inginkan. Yakni mencapai hasil penting untuk mereka sendiri, publik, dan penggemar," ucap Marotta menambahkan.

Klaim Marotta tersebut seakan-akan menyangsikan laga besar seperti Derbi della Madonnina saat Inter berjumpa AC Milan, atau Derbi d'Italia kala bersua Juventus.

Terlepas dari hal tersebut, keberhasilan I Nerazzurri menyegel tiket ke ajang antarklub paling beken di Benua Eropa kali ini seperti mengulang fenomena pada musim lalu.

TWITTER.COM/SEMPREINTERCOM
CEO Inter Milan, Giuseppe

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Pemain Berdarah Indonesia Antar Inter ke Liga Champions

Kala itu, tiket Liga Champions baru bisa mereka pastikan pada giornata terakhir dengan mengalahkan Lazio dengan skor 3-2.

Alhasil, total poin Inter menyamai Lazio, 72, tetapi mereka berhak menempati urutan empat karena unggul secara head-to-head.

Pasalnya, pada pertemuan pertama kedua tim menghasilkan skor 0-0.