Dijamu Tira Persikabo di Pakansari, PSM Makassar Percaya Diri

By Muhammad Robbani - Selasa, 28 Mei 2019 | 21:45 WIB
Upaya penyerang PSM Makassar, Eero Markkanen melepaskan tembakan ke gawang Kaya FC pada lanjutan PIala AFC 2019, di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (2/4/2019). (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - PSM Makassar akan memainkan laga tandang rasa kandang saat dijamu Tira Persikabo pada lanjutan Liga 1.

PSM Makassar akan dijamu Tira Persikabo pada pekan ketiga Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Rabu (29/5/2019), mulai pukul 20.30 WIB.

Pakansari bukan tempat yang asing buat PSM Makassar.

Karena, skuat Juku Eja bermain di stadion ini sebagai homebase mereka pada ajang Piala AFC 2019.

Baca Juga: Eks Pilar Persija Ini Punya Kans Jumpa AS Roma di Liga Europa 2019-2020

Oleh karena itu, pelatih PSM, Darije Kalezic menyebut bahwa timnya tak terasa memainkan laga tandang saat dijamu Tira Persikabo.

Baca Juga: Sedang Terpuruk, Tim Australia Ini Pakai Jasa Pilar Berdarah Indonesia

"Stadion ini terasa seperti kandang. Kami sudah bermain tiga kali di stadion ini," kata Darije Kalezic, dalam jumpa pers, Selasa (28/5/2019).

"Jadi besok, kami akan bermain di stadion ini untuk yang keempat kalinya. Besok, kami akan menghadapi lawan yang kuat dan cukup tangguh," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Daftar 20 Pemain PSM Vs Tira Persikabo, Satu Pilar Asing Pulang ke Belanda

Di luar masalah stadion, pelatih kelahiran Bosnia merasa bahwa timnya sudah sangat siap secara fisik, mental, dan taktik untuk menghadapi Tira Persikabo.

Dua kemenangan pada dua laga awal mereka kontra Semen Padang dan Perseru Badak Lampung FC menjadi modal berharga bagi Juku Eja.

Baca Juga: Misi Mulia dari Kiper Klub Australia Milik Orang Indonesia di Nepal

Wiljam Pluim Cs menang 1-0 kontra Semen Padang dan menang telak 4-0 atas Perseru Badak Lampung.

"Saya rasa kami siap untuk menghadapi mereka. Kami memainkan pertandingan terakhir dengan kemenangan 4-0 dan punya cukup waktu untuk memulai pertandingan besok," tutur Darije.

Baca Juga: Kena PHK dari Klub China, Eks Striker Inter Milan Cari Pelabuhan Baru

"Mereka sudah bermain sekali melawan tim yang jadi lawan kami pada pertandingan terakhir (Perseru Badak Lampung)."

"Mereka memberikan tekanan yang sangat bagus pada pertandingan itu," ucapnya.

Baca Juga: Menuju Kualifikasi Piala Dunia 2022, Timnas Filipina Bakal Diuji China